Bola.com, Manchester - Manchester United melalui situs resminya pada Kamis (12/1/2017), mengonfirmasi perpanjangan kontrak Marouane Fellaini. Hal itu dilakukan setelah Setan Merah mengaktifkan klausul perpanjangan kontrak Fellaini berdurasi satu tahun.
Baca Juga
Dengan kontrak baru ini akan membuat Fellaini bertahan di Old Trafford hingga 30 Juni 2018. Perpanjangan kontrak terhadap Fellaini ditengarai dilakukan berkat penampilan apik sang pemain musim ini.
Felllaini musim ini sudah tampil dalam 21 laga Manchester United di berbagai ajang. Teranyar, pemain asal Belgia itu mencetak gol pertamanya musim ini ketika Manchester United mengalahkan Hull City dengan skor 2-0 pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2016-2017 pada Selasa (10/1/2017).
Perpanjangan kontrak Fellaini dianggap menarik karena sebelumnya masa depan sang pemain pernah menjadi spekulasi seiring kehadiran manajer Jose Mourinho. Namun, pada akhirnya ternyata The Special One dibuat terkesan dengan penampilan sang pemain.
Marouane Fellaini bergabung dengan Manchester United pada 2 September 2013. Ketika itu, Fellaini diangkut mantan manajernya di Everton, David Moyes. Hingga sekarang, Fellaini tercatat sudah tampil dalam 113 penampilan dan mencetak 14 gol untuk Setan Merah.
Sumber: Manchester United