Pemain Naturalisasi Aspac Jakarta Tak Sabar Bela Timnas Indonesia

oleh Andhika Putra diperbarui 16 Jan 2017, 20:34 WIB
Pemain naturalisasi W88 News Aspac Jakarta, Anthony Ray Hangrove Jr, sudah tak sabar ingin membela timnas basket Indonesia. (Bola.com/Andhika Putra)

Bola.com, Jakarta - Pemain naturalisasi W88 News Aspac Jakarta, Anthony Ray Hangrove Jr, mengaku tak sabar untuk bisa membela tim nasional (timnas) basket Indonesia pada ajang SEA Games 2017 di Malaysia. Namun, dia tak akan kecewa jika akhirnya tak dipanggil.

Anthony merupakan satu dari tiga pemain naturalisasi yang masuk dalam pelatnas. Dua nama lain adalah Jammar Johnson (CLS Knights Surabaya) dan Ebrahim Enguio Lopez alias Biboy (Aspac Jakarta) yang masuk dalam pelatnas.

"Saya tak sabar untuk menjalani seleksi bersama tim nasional. Salah satu alasan saya mengambil keputusan untuk melakukan naturalisasi karena saya sangat ingin bermain untuk tim nasional," ujar Anthony kepada Bola.com, Senin (16/1/2017).

Advertisement

"Saya berharap bisa terpilih untuk masuk tim nasional Indonesia, seperti kita tahu di sana juga akan ada Jammar dan Biboy. Jika saya tak terpilih nantinya, saya akan menerima keuputusan itu dengan lapang dada," tambahnya.

Anthony sebetulnya sudah bergabung dengan Aspac Jakarta sejak musim lalu. Namun, permasalahan dokumen naturalisasi yang belum rampung membuat Anthony belum bisa bermain pada IBL 2016.

Kini usai semua permasalahan dokumen selesai, Anthony berniat untuk membalas dendam dengan membawa Aspac Jakarta menjadi juara IBL 2017 dengan seluruh kemampuannya.

"Setelah semuanya selesai saya akhirnya bisa bermain musim ini. Tak ada cara yang lebih baik untuk balas dendam selain dengan membawa Aspac Jakarta menjadi juara," tutup pemain kelahiran Amerika Serikat tersebut.