Bola.com, London - Manajer Chelsea, Antonio Conte, mempertimbangkan akan menjual penjaga gawang Asmir Begovic pada bursa transfer Januari 2017. Conte ingin Begovic mendapatkan kesempatan bermain lebih banyak di tim lain.
Baca Juga
"Saya ingin mengatakan bahwa Asmir Begovic merupakan pemain yang penting bagi saya baik di dalam maupun luar lapangan. Dia adalah salah satu elemen penting dalam tim," ujar Conte.
"Kendati demikian, ada tawaran menarik (dari klub lain) terhadap dirinya. Saya dan pihak klub akan mengevaluasi lebih dalam terkait penawaran tersebut," ungkap Conte.
Asmir Begovic dikabarkan ESPN, tengah menjadi target incaran dari klub Premier League, AFC Bournemouth. The Cherries disebut-sebut telah mengajukan tawaran resmi kepada pihak The Blues terkait proses transfer kiper asal Bosnia-Herzegovina tersebut.
Chelsea tanpa pikir panjang memberi lampu hijau untuk melepas pemain berusia 29 tahun itu. Sebab, saat ini London Biru masih memiliki Thibaut Courtois sebagai kiper utama yang belum tergantikan.
"Penting untuk menemukan solusi terbaik bagi Asmir saat ini. Seperti yang telah katakan sebelumnya mengenai peran dirinya di klub ini, kami harus menemukan solusi yang tepat sebelum dia memutuskan benar-benar pergi dari sini," tambah eks pembesut Juventus dan timnas Italia itu.
Asmir Begovic didatangkan Chelsea dari Stoke City pada musim panas 2015. Sejak kedatangannya ke Stamford Bridge, Begovic hanya tampil sebanyak 29 kali di berbagai ajang.
Sumber: ESPN