Bola.com, Bandung - Pemain asing Persib Bandung, Shohei Matsunaga, mengaku akan lebih termotivasi saat kontra mantan timnya, Persiba Balikpapan, dalam babak penyisihan Grup 3 Piala Presiden 2017. Shohei memprediksi Persiba akan tetap menjadi tim yang kuat sebagai pesaing Persib, selain PSM Makassar.
"Di Persiba banyak pemain baru, mungkin mereka akan tetap kuat. Yang pasti, motivasi saya pasti tinggi karena saya musim lalu bermain di sana jadi harus main bagus dan membuktikan diri," ucap Shohei, Kamis (26/1/2017), di Bandung.
Namun, dari semua lawan di Grup 3, pemain asal Jepang ini mengaku PSM jadi lawan terberat Persib, kendati Persela dan Persiba tidak boleh diremehkan. "Kami harus konsentrasi penuh setiap menghadapi lawan-lawan," tegasnya.
Baca Juga
Pemain bernomor punggung 17 ini mengaku tidak gentar dengan amunisi PSM, yang berisikan pemain seperti Hamka Hamzah, Zulkifli Syukur, Ferdinand Sinaga, serta Raphael Maitimo.
"Kami juga banyak pemain bagus, tidak perlu ada yang ditakutkan. Kami harus lebih percaya diri. Hamka atau pemain lain, tidak ada yang diistimewakan. Lebih baik fokus pada peningkatan rasa percaya diri saja," ujar Shohei seraya menargetkan juara di Piala Presiden nanti.
Pemain yang mengoleksi 13 gol saat memperkuat Persiba Balikpapan ini tidak mempermasalahkan dengan mundurnya jadwal kick-off Piala Presiden dari 31 Januari menjadi 4 Februari 2017.
"Mundurnya jadwal akan lebih bagus buat kami karena ada waktu lebih banyak untuk beradaptasi, apalagi masih ada beberapa pemain yang baru datang. Jadi ada waktu untuk diskusi, membangun chemistry, dan komunikasi di tim Persib," pungkas Shohei Matsunaga mengakhiri pembicaraan.