Bola.com, Denpasar - Merpati Bali dan Merah Putih Predator mengawali turnamen Honda Merpati Bali Basketball Challenge 2017 dengan kemenangan. Keduanya mampu unggul cukup telak dari lawan mereka dalam pertandingan yang berlangsung di GOR Merpati, Denpasar, Kamis (2/2/2017).
Baca Juga
Merpati Bali, yang bertindak sebagai tuan rumah, memenangi laga seru kontra Sahabat Semarang. Bertanding di depan pendukungnya sendiri, Merpati Bali menang dengan skor 63-53.
Penampilan Merpati Bali layak diacungi jempol. Dari 12 pemain, hanya dua yang tak menyumbangkan poin. Sementara sisanya sukses mencetak poin untuk Merpati Bali.
Agustin Elya Gradita menjadi bintang Merpati Bali dengan torehan dobel-dobel. Dia mencetak 10 poin dan 11 rebound dalam laga ini.
Sementara ada tiga pemain Merpati Bali yang menyumbang 9 poin, yaitu Yenny, Kadek Pratita Citta Dewi, dan Dewa Ayu Made Sriartha Kusuma.
"Ada dua hal yang membuat saya senang. Pertama adalah kesan pertama kami, jadi aura kami seperti apa, gaya permainan kami seperti apa sudah terlihat. Kedua, kembalinya Jacklien Ibo. Itu dua hal yang membuat saya senang," kata pelatih Merpati Bali, Bambang Asdianto Pribadi, kepada wartawan, seusai pertandingan.
Di kubu Sahabat Semarang, Yuni Anggraeni tampil luar biasa. Dia mencetak 26 poin, 7 rebound, dan 3 assist. Sayang, performa apiknya tak mampu diimbangi pemain Sahabat Semarang lainnya.
"Anak-anak bermain tidak sabar, terlalu ingin cepat. Ini bisa jadi intropeksi diri mereka juga. Lawan Tanago pada pertandingan berikutnya harus mati-matian," tutur pelatih Sahabat Semarang, Xaverius Wiwid.
Pada pertandingan lain, Merah Putih Predator menang 61-48 atas Tenaga Baru Pontianak. Hasil ini terbilang bukan kejutan mengingat komposisi pemain dari kedua tim.
Dalam laga ini, nyaris semua pemain Predator mencetak poin. Namun, hanya ada dua pemain yang torehannya di atas 10 poin, yaitu Adriani Nabila (12 poin) dan Isabelle Suryaman (14 poin).
Di kubu Tenaga Baru, Fanny Kalumata tampil gila-gilaan. Dia mencetak dobel-dobel, yaitu 37 poin dan 14 rebound! Sayang, perbedaan sangat mencolok terlihat antara kualitas Kalumata dengan pemain Tenaga Baru lainnya.
Pada pertandingan selanjutnya, Merah Putih Predator akan berhadapan dengan Flying Wheel Makassar. Sementara Merpati Bali ditantang Tanago Friesian Jakarta.