Gabriel Jesus Datang, Sergio Aguero Pikirkan Masa Depan

oleh Yosua Eka Putra diperbarui 06 Feb 2017, 06:00 WIB
Real Madrid kabarnya siap menampung jasa penyerang Manchester City, Sergio Aguero, pada bursa transfer musim panas 2017. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Manchester - Striker Manchester City, Sergio Aguero, menyatakan keinginannya untuk bertahan lebih lama di Stadion Etihad. Kendati demikian, Aguero bakal mempertimbangkan masa depannya bersama The Citizens pada musim panas 2016-2017.

Advertisement

Aguero tergusur dari skuat utama Manchester City dalam tiga pertandingan terakhir. Pasalnya, manajer Josep Guardiola lebih memilih menurunkan striker Gabriel Jesus yang tampil gemilang dengan torehan tiga gol dan satu assist dari empat penampilan.

"Terkadang hal ini terjadi. Saat berada di kursi cadangan, Anda harus menunggu kesempatan," kata Aguero.

"Saya memiliki tiga bulan untuk melakukan yang terbaik dan berusaha membantu tim, kita lihat apa yang akan terjadi dengan masa depan saya. Saya harus membantu tim semampunya dalam tiga bulan ini. Setelah itu, kita lihat apa yang akan diinginkan klub kepada saya," ujarnya.

"Kontrak saya berakhir tiga tahun mendatang. Itu sebabnya saya mengatakan bahwa saya bahagia di klub. Dalam tiga bulan tersisa ini, saya harus membantu tim, dan seperti yang saya katakan, klub akan memutuskan apakah saya memiliki tempat dalam tim. Tentu saja, saya ingin bertahan," seru Aguero.

Aguero tampil dari kursi cadangan menggantikan Raheem Sterling pada menit ke-83 ketika Manchester City menang 2-1 atas Swansea City di Stadion Etihad dalam lanjutan Premier League pekan ke-24, Minggu (5/2/2017). Gabriel Jesus memborong dua gol kemenangan The Citizens.

Sumber: Soccerway

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini: