Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, berencana memanfaatkan jadwal FIFA Friendly Match pada 22-28 Maret untuk mengetes kemampuan tim asuhannya. Tim Merah-Putih direncanakan melakukan pertandingan persahabatan melawan negara yang akan ditentukan PSSI dalam waktu dekat.
Dalam uji coba tersebut Luis Milla bakal mencampur pemain Timnas Indonesia U-22 dengan level senior. "Saya ingin pemain U-22 merasa bangga bermain satu tim dengan para seniornya. Mentalitas mereka akan terasah setelah menjalani kompetitif," ujar Milla di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta, Kamis (9/2/2017).
Baca Juga
Berkaitan dengan calon lawan yang akan dihadapi Tim Garuda, Milla menyerahkan kepada PSSI. "PSSI yang paling tahu standar lawan yang dibutuhkan Timnas Indonesia. Biar mereka yang memilihkan lawan buat kami," ungkap Milla yang notabene mantan pelatih Timnas U-21 Spanyol tersebut.
Luis Milla secara terus terang mengakui kalau dirinya masih sangat buta kondisi sepak bola Indonesia. "Saya saat ini sedang menjalani proses adaptasi. Saya belum mengenal karakter pemain Indonesia. Pertandingan uji coba akan sangat berguna bagi diri saya pribadi untuk mengukur kualitas permainan pemain-pemain saya," ucap Milla.
Arsitek berusia 50 tahun tersebut menyebut dirinya tidak akan memaksakan style bermain yang selama ini ia pakai di Spanyol.
"Saya perlu tahu dulu karakter pemain-pemain Indonesia. Saya tentu tidak akan memaksakan diri menerapkan apa yang saya mau. Untuk membentuk tim yang solid, pelatih dan pemain harus sama-sama nyaman. Di awal masa tugas saya ingin hal itu berjalan. Nanti selanjutnya secara bertahap akan saya turunkan filosofi sepak bola yang saya miliki."
Pastinya menurut Luis Milla ia akan mengedepankan perbaikan fisik para pemain Timnas Indonesia. Secara khusus ia mendatangkan Miguel Gandia sebagai pelatih fisik Tim Garuda.
"Kondisi fisik buat saya krusial. Saya banyak mendengar kalau pemain-pemain Indonesia punya persoalan berkaitan dengan hal ini. Saya sudah menyiapkan program untuk meningkatkan level kebugaran para pemain. Semoga nanti bisa berjalan maksimal," papar Luis Milla.