Triple-Double ke-26 Westbrook Bawa Thunder Gasak Cavaliers

oleh Oka Akhsan diperbarui 10 Feb 2017, 15:15 WIB
Guard Oklahoma City Thunder, Russell Westbrook, mencetak triple-double ke-26 pada musim ini saat menghadapi Cleveland Cavaliers, Kamis (9/2/2017). (Bola.com/Twitter/SportsCenter)

Bola.com, Oklahoma City - Oklahoma City Thunder sukses mengalahkan Cleveland Cavaliers 118-109 dalam lanjutan musim reguler NBA 2016-2017 di Cheesapeake Energy Arena, Kamis (9/2/2017) atau Jumat (10/2/2017) WIB. Guard Thunder Russell Westbrook tampil gemilang dengan mencatat triple-double.

Advertisement

Westbrook mencetak 29 poin, 12 rebound, dan 11 assist. Itu merupakan triple-double ke-26 Westbrook pada musim ini atau yang ke-63 sepanjang kariernya.

Victor Oladipo menambah 23 poin buat Thunder. Big man Steven Adams turut berkontribusi dengan menyumbang 20 poin dan 13 rebound.

Di kubu Cavaliers, Kyrie Irving menjadi pencetak angka terbanyak dengan 28 poin. LeBron James menyumbang 18 poin, sedangkan Kevin Love menambah 15 poin dan 12 rebound.

Pelatih Cavaliers, Tyronn Lue, sempat berniat mengistirahatkan The Big Three setelah menjalani tiga laga tandang beruntun, tapi akhirnya memutuskan memainkan ketiganya. Sebelum kalah dari Thunder, Cavaliers menang di markas New York Knicks, Washington Wizards, dan Indiana Pacers.

Kemenangan atas Cleveland Cavaliers menjadi modal sempurna Russell Westbrook cs. sebelum menjamu Golden State Warriors, Sabtu (11/2/2017) atau Minggu (12/2/2017) WIB. Laga tersebut akan menandai pertandingan pertama forward Warriors Kevin Durant di Oklahoma City sejak meninggalkan Thunder sebagai free agent pada 2016.