Bola.com, Bandung - Striker Persib Bandung, Sergio van Dijk belum puas dengan penampilannya walau sukses mencetak dua gol saat mengalahkan Persiba Balikpapan 3-1 dalam lanjutan Grup 3 Piala Presiden 2017 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (13/2/2017).
"Mencetak dua gol itu memang penting untuk tim dan saya, tetapi saya belum puas dengan performa di lapangan. Striker bermain bagus tapi tidak mencetak gol, semua orang pasti tidak suka. Sekarang main tidak cukup bagus tapi mencetak gol maka harus diterima juga," ujar pemain naturalisasi yang baru mencetak dua gol di Piala Presiden 2017.
Baca Juga
Van Dijk menilai kerja sama Tim Maung Bandung sudah semakin bagus selama turnamen pramusim ini. Hal itu dibuktikan dengan dua kemenangan yang diraih atas Persiba dan PSM Makassar 1-0 di penyisihan Grup 3.
Selain itu, Van Dijk juga merasa kerja samanya dengan gelandang serang asal Liberia, Erick Weeks Lewis sudah mengalami peningkatan. Namun begitu, Van Dijk enggan menanggapi aktivitas Persib di bursa transfer jelang bergulirnya Liga 1 pada 26 Maret.
"Jika manajemen berencana mendatangkan pemain baru, maka itu urusan manajemen. Yang penting kualitas tim menjadi lebih baik dan semua pemain bekerja keras untuk masuk tim," ia menuturkan.
Menghadapi laga selanjutnya melawan Persela, Jumat (17/2/2017), Van Dijk berharap permainan Persib semakin bagus. "Saya tahu semua tim di turnamen ini belum 100 persen karena ini masih pramusim. Tetapi seperti yang saya bilang tadi kami harus terus memperbaiki diri agar di liga nanti semakin siap," ia menuturkan.