Bola.com, Milan - Pemain Wolfsburg, Ricardo Rodriguez, dikabarkan Football Italia, sudah menolak tawaran dari sejumlah klub Eropa demi bisa bergabung dengan Inter Milan.
Baca Juga
Rodriguez menjadi satu di antara komoditas terpanas pada bursa transfer tahun ini. Bek berusia 24 tahun tersebut menunjukkan performa yang memikat bersama Wolfsburg di Bundesliga.
Arsenal, Paris Saint-Germain dan Olympique Marseille dikabarkan mengikuti perburuan bek berkebangsaan Swiss tersebut. Namun Rodriguez sudah menetapkan hati untuk bergabung dengan Inter Milan.
Rodriguez siap menerima potongan gaji asal bisa bergabung dengan Nerazzurri. Saat ini, sang pemain mendapat bayaran sebesar 4 juta euro (Rp 56,67 miliar) per musim di Wolfsburg. Jika bergabung dengan Inter Milan, ia hanya akan mendapat bayaran sebesar 2,5 juta euro (Rp 35,4 miliar) per musim.
Inter Milan sebenarnya sudah melepas tawaran sebesar 15 juta euro (Rp 212,47 miliar) untuk merekrut sang pemain pada bursa transfer musim panas 2017, namun Wolfsburg bersikukuh melepas sang pemain dengan harga 22 juta euro (Rp 311,63 miliar), sesuai dengan harga klausul penjualan sang pemain.
Saat ini, Rodriguez masih terikat kontrak dengan Wolfsburg hingga Juni 2019. Selama membela Die Wolfe, Rodriguez turut mempersembahkan trofi DFB Pokal dan Piala Super Jerman pada tahun 2015.
Sumber: Football Italia
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini