Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Marouane Fellaini, menyebut Zlatan Ibrahimovic memiliki peran penting di timnya. Bagi Fellaini, Ibra tidak hanya berkontribusi mencetak gol, namun juga mendongkrak semangat pemain MU.
Baca Juga
"Kami bisa berterima kasih kepada Ibrahimovic, karena dia berada pada momen yang tepat, dia mencetak gol," ujar Fellaini.
"Dia adalah pemain penting di MU. Namun seluruh pemain di tim ini sama pentingnya pada setiap pertandingan. Saya memiliki hubungan yang baik dengannya," lanjut penggawa timnas Belgia tersebut.
Zlatan Ibrahimovic didapatkan Manchester United secara cuma-cuma, setelah kontraknya bersama Paris Saint-Germain berakhir pada musim panas tahun lalu. Bersama The Red Devils, Ibrahimovic sepakat menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2017.
Meski telah berusia 35 tahun, Ibra mampu memperlihatkan jika kemampuannya dalam membobol gawang lawan tak menurun. Dia sukses mendulang 26 gol plus tujuh assist dari 38 pertandingan di seluruh ajang kompetisi musim ini.
Teranyar, Ibrahimovic mencetak dua gol sekaligus membantu Manchester United meraih kemenangan 3-2 atas Southampton, dalam laga final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, 26 Februari 2017.
"Semua orang tahu jika dia adalah pemain hebat yang bekerja keras, itu memperlihatkan Ibrahimovic memiliki karakter dan selalu ingin menang, Anda juga bisa melihat hal tersebut dalam sesi latihan," kata Fellaini.
"Dalam pertandingan, dia adalah sosok pertama yang menginginkan kemenangan. Keinginan menang yang diperlihatkan oleh Ibrahimovic penting buat tim," Fellaini menambahkan.
Berkat performa tersebut, Zlatan Ibrahimovic berhasil membawa Manchester United meraih dua gelar juara, Community Shield dan Piala Liga Inggris. Dia juga masih berkesempatan mempersembahkan dua trofi lagi, yakni Piala FA dan Liga Europa.
Sumber: Sky Sports