Suarez Optimistis Juara La Liga meski Barcelona Kalah di Riazor

oleh Okky Herman DilagaYosua Eka Putra diperbarui 13 Mar 2017, 04:37 WIB
Penyerang Barcelona, Luis Suarez, setelah mencetak gol ke gawang Deportivo La Coruna pada pertandingan lanjutan La Liga, di Stadion Raizor, Minggu (12/3/2017). (AFP/Miguel Riopa).

Bola.com, Barcelona - Striker Barcelona, Luis Suarez, mengaku tetap optimistis bakal memertahankan gelar juara La Liga pada musim 2016-2017 meski kalah 1-2 di markas Deportivo La Coruna, Stadion Riazor, dalam pertandingan pekan ke-27, Minggu (12/3/2017).

Advertisement

"Ada banyak pertandingan tersisa dan kami akan berjuang hingga akhir. Tidak mudah menjuarai La Liga, namun kami tidak akan menyerah," kata Suarez.

Kekalahan dari Deportivo La Coruna mengancam posisi Barcelona yang masih bercokol di puncak klasemen La Liga sementara dengan 60 poin. Mengoleksi 59 dan memiliki dua tabungan laga, Real Madrid tentu berpeluang besar mendepak anak asuh Luis Enrique.

"Melawan tim-tim yang berjuang di papan bawah klasemen adalah laga yang sulit karena lebih kuat ketika bermain di kandang," ujar Suarez. Kami membiarkan mereka (Deportivo La Coruna) mencetak gol pada awal pertandingan. Mereka tidak menunjukkan rasa ampun dan memanfaatkan kesempatan saat membukukan gol. Saat ini, waktunya untuk beristirahat dan melihat apa yang bisa kami tingkatkan," ujarnya.

Suarez menyumbangkan satu gol bagi Barcelona saat babak kedua baru berjalan satu menit. Apesnya, El Barca pada akhirnya menyerah di tangan Deportivo La Coruna yang mampu mencetak dua gol, masing-masing lewat Joselu (40') dan Alejandro Bergantinos (74').

Ini menjadi kekalahan perdana Barcelona sejak takluk di Stadion Balaidos, markas Celta Vigo, dengan skor 3-4 pada Oktober 2016. Sementara itu, bagi Deportivo La Coruna, hasil ini menjadi penebus "dosa" setelah kekalahan 0-8 dari Barcelona pada musim lalu.

Berdasar laporan jurnalis Bola.com, Okky Herman Dilaga dari Stadion Riazor, suporter Deportivo La Coruna menunjukkan kegembiraan luar biasa setelah pertandingan. Kegembiraan itu ditunjukkan dalam bentuk nyanyian yel-yel dari dalam hingga keluar stadion.

Kemenangan atas Barcelona membuat posisi Deportivo La Coruna naik ke peringkat 15 klasemen sementara La Liga dengan poin 27.

Sumber: Barcelona

Baca dan saksikan berita serta vlog liputan Bola.com langsung dari La Coruna, Spanyol, untuk menyaksikan laga Deportivo La Coruna vs Barcelona, di sini