Cristian Gonzales Diarak Pakai Jip Spesial dari Aremania

oleh Iwan Setiawan diperbarui 14 Mar 2017, 16:15 WIB
Cristian Gonzales dan keluarga naik jip warna merah saat arak-arakan Arema FC juara Piala Presiden 2017. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang - Sambutan spesial diberikan kepada Cristian Gonzales saat rombongan Arema FC tiba di Bandara Abdulrachman Saleh, Malang, Selasa (14/3/2017). Pencetak gol terbanyak Piala Presiden 2017 ini dapat tunggangan spesial dari Aremania.

Bila pemain Arema lainnya disambut dengan menggunakan jip terbuka dari sebuah komunitas otomotif, Gonzales dan keluarganya naik jip yang sama dengan warna merah mencolok. Gonzales duduk di depan, sedangkan istri, tiga anaknya dibelakang bersama Aremania dan pengawalnya.

Advertisement

”Ini spesial kami siapkan untuk keluarga Gonzales,” kata Sumi Herni, salah satu Aremania Korwil Ngantang.

Keluarga El Loco pun dapat barisan kedua di belakang mobil yang mengangkut trofi Piala Presiden. Sedangkan di mobil jip lainnya, diisi oleh pemain lain. ”Tentu senang dapat perhatian dari Aremania. Ini bentuk kedekatan kami dengan mereka,” kata Eva Gonzales.

Setelah diarak dari bandara menuju Pendopo Kabupaten Malang, Gonzales dapat sambutan luar biasa. Aremania meneriakkan namanya untuk memberikan sambutan.

”Terima kasih kepada Aremania yang sudah memberikan dukungan selama Piala Presiden. Gelar juara ini juga untuk kalian semua,” kata striker 40 tahun.

Pada turnamen ini, Cristian Gonzales jadi pahlawan Arema. Selain jadi top scorer dengan 11 gol, dia menyelamatkan Singo Edan sejak leg kedua semifinal.

Gonzales memborong lima gol ke gawang Semen Padang sehingga Arema bisa mengejar defisit tiga gol waktu itu. Dalam partai puncak, El Loco mencetak tiga gol dan membuat Arema menang telak 5-1.

Berita Terkait