5 Hal yang Bisa Dilakukan dengan Gaji Michael Essien di Persib

oleh Dody Iryawan diperbarui 17 Mar 2017, 16:05 WIB
Michael Essien menjadi pemain termahal yang dimiliki Persib Bandung. (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Michael Essien menjadi pemain termahal yang dibeli Persib Bandung. Dia dibanderol gaji sekitar 8,5 hingga 10 miliar rupiah selama satu musim.

Gaji tersebut membuat Essien menggusur Sergio van Dijk dari daftar teratas pemain termahal di kompetisi Tanah Air. Pada 2013, Van Dijk pernah menerima gaji sekitar 4 miliar selama satu musim.

Advertisement

Sebelum kedatangan Essien, Van Dijk berada di urutan teratas, disusul mantan striker Tim Maung Bandung asal Spanyol, Juan Belencoso (Rp 3 miliar semusim) dan striker Madura United, Greg Nwokolo (Rp 2,1 miliar semusim). 

Bola.com mencoba untuk mengulas hal-hal apa saja yang bisa dilakukan dengan gaji mantan pemain Real Madrid dan AC Milan yang mencapai 37 juta rupiah dalam satu hari. Berikut lima hal yang bisa Anda lakukan dengan gaji satu hari yang diterima Essien:

2 dari 6 halaman

Membeli Motor Sport

Dengan gaji tinggi tersebut, Michael Essien tentu bisa membeli banyak barang. Salah satunya adalah motor sport 150 cc, Yamaha R15.

Berdasarkan situs resmi Yamaha, harga motor dengan jenis tersebut berkisar 34 juta rupiah. Tentu harga tak seberapa jika dibanding dengan gaji pemain asal Ghana.

3 dari 6 halaman

Handphone

Dengan gaji tersebut, Michael Essien juga bisa membeli telepon genggam IPhone7. Tak hanya satu, dia bisa memiliki handphone tersebut sebanyak tiga buah.

Berdasarkan situs Bukalapak, harga satu buah Iphone7 dibanderol dengan harga 12 juta rupiah.

4 dari 6 halaman

Liburan ke Raja Ampat

Menurut situs Bayu Buana travel, gaji Essien selama satu hari juga bisa dipakai wisata ke Raja Ampat. Bukan hanya untuk satu orang, tetapi tiga orang sekaligus.

Paket liburan selama 4 hari ke Raja Ampat menghabiskan biaya 11 juta rupiah. Hal itu berarti paket liburan tiga orang selama empat hari hanya menghabiskan biaya 33 juta rupiah.

5 dari 6 halaman

Beli Jersey Persib

Gaji Essien selama satu bulan juga bisa digunakan untuk membeli jersey asli Tim Maung Bandung dalam jumlah banyak.

Berdasarkan situs buka lapak, harga satu buah jersey asli Persib dibanderol dengan harga 300 ribu. Dengan begitu, Anda bisa membeli sebanyak 123 jersey asli.

6 dari 6 halaman

Traktir Bobotoh

Hal terakhir yang bisa dilakukan dengan gaji Essien adalah membiaya konsumsi bobotoh saat melakoni tur tandang.

Satu harga nasi kotak diperkirakan berharga Rp 20.000. Hal itu berarti gaji Essien bisa dipakai untuk membeli 1.850 nasi kotak untuk bobotoh.

 

 

 

 

 

Berita Terkait