Ini Pentingnya Uji Coba Versus Indonesia buat Timnas Myanmar

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 20 Mar 2017, 18:15 WIB
Pelatih timnas Myanmar, Gerd Zeise, mengungkapkan pentingnya uji coba melawan Timnas Indonesia buat tim asuhannya. (Bola.com/Muhammad Iqbal Ichsan).

Bola.com, Bogor - Pelatih Timnas Myanmar, Gerd Zeise, berharap timnya mendapatkan hasil yang memuaskan dalam laga uji coba kontra Timnas Indonesia di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (21/3/2017).

Timnas Myanmar menerima undangan PSSI untuk melakukan laga uji coba internasional. Jika laga uji coba di Pakansari ini menjadi persiapan perdana Timnas Indonesia untuk ke SEA Games 2017, bagi Myanmar laga uji coba ini merupakan persiapan untuk menghadap India di laga tandang perdana Grup A di putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2019 yang dimainkan di Yangon, Myanmar.

Pelatih Timnas Myanmar, Gerd Zeise, mengungkapkan laga kontra Indonesia akan menjadi persiapan yang sangat bagus bagi timnya. Ia mengaku sudah tahu permainan Timnas Indonesia dan menyebut dua pemain Indonesia yang pernah dihadapi skuatnya bersama Timnas Myanmar U-19.

"Bagi kami pertandingan ini akan sangat menarik. Kami sudah cukup sering menghadapi Indonesia. Kami tahu mereka kuat saat masih U-19, seperti Evan Dimas dan Maldini Pali," ujar Gerd Zeise dalam keterangan pers di Sentul, Bogor, Senin (20/3/2017).

Advertisement

Pelatih asal Jerman itu mengaku sudah mengetahui Timnas Indonesia akan memainkan tim U-22. Namun, pelatih asal Jerman itu tidak ingin timnya, yang sebagian merupakan pemain senior, meremehkan tim asuhan Luis Milla itu dan menegaskan pentingnya laga ini sebagai persiapan menghadapi India.

"Saya respek dengan permainan cepat Timnas Indonesia. Mereka kuat dalam permainan satu lawan satu. Kita semua akan melihat pertandingan yang menarik besok," ujar Zeise.

"Kami datang dengan perpaduan pemain senior dan U-23. Ada 10 pemain di bawah usia 23 tahun. Kami membawa sebagian pemain senior karena ini menjadi persiapan kami menghadapi India untuk lolos ke Piala Asia," lanjutnya.

Pentingnya laga uji coba ini juga diungkapkan pemain timnas Myanmar, Than Paing. Penyerang The White Angels itu merasa laga kontra Indonesia bisa menjadi ajang pemanasan yang bagus untuk menghadapi India.

"Kami sangat mengapresiasi undangan dari Indonesia. Laga ini akan sangat penting untuk persiapan menghadapi India beberapa hari lagi," ujar Than Paing.

Semula, timnas Myanmar sudah memiliki agenda uji coba melawan Equatorial Guinea pada 21 Maret di Yangon. Namun, rencana itu dibatalkan dan mereka memilih beruji coba tandang melawan Indonesia.

 

Berita Terkait