Race 1 ATC Qatar: Gerry Salim Start dari Posisi ke-3

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 25 Mar 2017, 14:50 WIB
Gerry Salim akan mengawali balapan seri kedua Asia Talent Cup 2017 di Sirkuit Losail, Qatar, Sabtu (25/3/2017), dari posisi ketiga. (AHRT)

Bola.com, Losail - Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT), Gerry Salim, akan mengawali balapan seri kedua Asia Talent Cup 2017 di Sirkuit Losail, Qatar, Sabtu (25/3/2017), dari posisi start ketiga. 

Advertisement

Sementara itu, pebalap AHRT lainnya Irfan Ardiansyah bakal mengawali race dari posisi start ke-6, Lucky Hendriansyah start ke-11, dan Muhammad Erfin Firmansyah dari urutan ke-14.

Kendati sempat turun hujan deras di Losail beberapa jam sebelumnya, kondisi trek sudah kering saat kualifikasi, dengan tingkat kelembapan mencapai 82%. 

Sejak sesi latihan bebas pertama (FP1), Gerry Salim tampil impresif. Ia keluar sebagai pebalap tercepat. Pada sesi FP2, ia mampu menempati urutan ketigaa. Performa apik Gerry berlanjut saat kualifikasi. Mencetak catatan lap waktu terbaik 2 menit 12,148 detik, pebalap asal Surabaya itu merebut posisi start ke-3.

“Alhamdullilah, hasil kualifikasi sesuai yang diharapkan. Catatan waktu meningkat satu detik dibanding FP2. Modal saya menghadapi Race 1 adalah podium tertinggi dan kemenangan musim lalu di sirkuit yang sama. Selain itu, saya juga memiliki modal start dari baris depan,” kata Gerry Salim, dalam rilis yang dikirim AHRT kepada Bola.com

Raihan positif juga ditorehkan Irfan Ardiansyah yang menempati posisi start keenam dan dengan catatan waktu terbaik 2 menit 13,242 detik. Sedangkan, Lucky Hendriansya akan start dari posisi ke-11. Hasil yang patut diapresiasi, mengingat ia menggunakan motor cadangan. Lalu, Muhammad Erfin Firmansyah menempati posisi start ke-14.

“Saya sudah menjalani kualifikasi dengan baik dan catatan waktu meningkat 0,5 detik. Saya akan start dari baris kedua, yaitu di posisi keenam. Hasil ini cukup bagi senjata saya untuk bertarung saat balapan nanti. Semoga saya dapat meraih podium perdana,” kata Irfan. 

Race ATC Qatar akan yang akan diikuti Gerry Salim Cs. digelar pada Sabtu (25/3/2017) pukul 20.00 WIB dan Minggu (26/3/2017) pukul 18.00 WIB. 

Hasil Kualifikasi Race 1 ATC Qatar: 

1. Yuki Kunii (Honda)  2 menit 11,910 detik 

2. Can Oncu (Honda) +0,014 detik

3. Gerry Salim (Astra Honda Racing Team) +0,238 detik 

4. Haruki Noguchi (Honda) +0,272 detik 

5. Ryusei Yamanaka (Honda) +0,386 detik 

6. Irfan Ardiansyah (Astra Honda Racing Team)  +1,332 detik 

7. Koki Suzuki (Honda)  +1,333 detik 

8. Deniz Oncu (Honda) +1,405 detik 

9. Koji Hirama (Honda) +1,445 detik 

10. Kritchaporn Kaewsont (Honda) +1,579 detik 

11. Lucky Hendriansya (Astra Honda Racing Team) +1,629 detik 

14. Muhammad Erfin Firmansyah (Astra Honda Racing Team) +2,446 detik