Bola.com, Bandung - Shohei Matsunaga mengapresiasi rencana Persib Bandung mendatangkan mantan striker Timnas Inggris, Carlton Cole. Winger asal Jepang itu meyakini Cole tidak akan kesulitan beradaptasi dengan para pemain Maung Bandung.
Cole dikabarkan tinggal selangkah lagi menjadi pemain Persib. Striker berusia 33 tahun itu sudah melakukan tes medis di Jakarta pada Selasa (28/3/3017). Jika lolos, ia tinggal teken kontrak dengan manajemen tim asal Bandung.
Baca Juga
"Saya pernah main satu tim dengan Manuel Neuer (di Schalke II), pemain yang istimewa. Saya kira mudah bermain dengan pemain seperti mereka," kata Shohei kepada Bola.com di mes Persib di Bandung, Selasa (28/3/2017).
"Saya kira begitu juga dengan (Michael) Essien dan Cole. Saya yakin tidak akan ada hambatan main dengan mereka," ia melanjutkan.
Di sisi lain, Shohei memastikan ia tidak takut bersaing dengan Cole jika akhirnya mantan pemain West Ham United itu resmi berkostum Persib. Ia justru antusias dengan rencana Persib merekrut Cole.
"Buat saya tidak ada masalah sama sekali. Saya siap bersaing dengan siapapun pemain yang datang," ucapnya.
Persaingan di lini depan Persib memang semakin ketat andai Cole bergabung untuk menghadapi Liga 1 2017. Sebelumnya sudah ada Sergio van Dijk, Tantan, dan juga Shohei yang terkadang ditugaskan menempati posisi tersebut.
Carlton Cole bisa ditempatkan sebagai targetman dalam formasi andalan 4-3-3. Pemain jebolan akademi Chelsea itu juga bisa diduetkan dengan Van Dijk dalam formasi 4-4-2. Dengan begitu, Cole tidak akan sulit beradaptasi jika nantinya resmi bergabung dengan Persib Bandung.