Bola.com, Barcelona - Barcelona tengah memantau pemain muda asal Brasil, Vinicius Junior, yang disebut sebagai penerus Neymar. Blaugrana memiliki peluang untuk memboyong pemain dengan memanfaatkan status Neymar yang menjadi anutan para pemain muda di Brasil.
Baca Juga
Vinicius Junior adalah pemain berusia 16 tahun yang tampil cemerlang pada kejuraan Amerika Selatan U-17. Hingga kini, pemain yang membela klub Flamengo tersebut telah mencetak 17 gol dari 19 pertandingan bersama Brasil U-17.
Performa impresif yang ditunjukkan Junior menarik minat klub top Eropa, seperti Real Madrid dan Manchester United. Presiden Flamengo, Kleber Leite, mengakui kalau Manchester United telah melakukan pendekatan pada awal Maret 2017.
Melihat potensi yang dimiliki Junior, Barcelona pun tertarik untuk mengamankan jasa pemain tersebut. Barcelona memiliki keuntungan karena mereka bisa memanfaatkan Neymar untuk memengaruhi Junior agar mau bergabung ke Camp Nou. Sebelumnya, Junior mengakui kalau ia sangat mengidolakan Neymar.
"Saya sangat mengidolakan Neymar. Saya terpukau dengan aksinya dan terus menontonnya berulang-ulang di video. Saya beberapa kali mencoba untuk mengikuti trik yang ia lakukan.
"Selain itu, saya sama seperti remaja pada umumnya yang selalu bermain video game. Ketika saya bermain sepak bola, saya selalu menggunakan Barcelona," ujar Junior.
Saat ini, Junior masih terikat kontrak dengan Flamengo hingga Juli 2019. Namun kontrak Junior masih kontrak pemain akademi dan belum naik tingkat menjadi kontrak profesional. Junior baru akan berusia 17 tahun pada Juli 2017.
Sumber: Express