Marcelo Brozovic Beri Kode untuk Manchester United

oleh Tyo Harsono diperbarui 05 Apr 2017, 22:07 WIB
Marcelo Brozovic beri sinyal positif untuk Manchester United. (EPA/Matteo Bazzi)

Bola.com, Milan - Gelandang Inter Milan, Marcelo Brozovic, memberi sinyal positif kepada Manchester United. Pemain tim nasional Kroasia ini diketahui menjadi 'follower' akun Instagram resmi The Red Devils.

Advertisement

Manajer Manchester United, Jose Mourinho, tertarik untuk merekrut Brozovic, karena melihat sang pemain memiliki potensi untuk bermain di banyak posisi. Pada Maret 2017, manajer asal Portugal tersebut terbang ke Zagreb dan dikabarkan bertemu dengan Brozovic.

Selama membela Inter Milan, Brozovic pernah bermain di berbagai posisi. Dia pernah turun sebagai gelandang tengah, gelandang serang, juga pemain sayap kanan.

Peluang Manchester United untuk merekrut Brozovic cukup besar, karena dia tersingkir dari skuat utama Inter Milan. Pemain berusia 24 tahun ini kalah bersaing dengan Roberto Gagliardini yang baru datang pada bursa transfer Januari 2017.

Ketertarikan Manchester United ini mendapat respons positif dari sang pemain. Brozovic telah memberi sinyal dengan menjadi follower Manchester United di Instagram sejak 5 April 2017. Dia juga telah memberikan "liked" pada beberapa postingan The Red Devils.

Marcelo Brozovic beri sinyal ingin gabung Manchester United. (Twitter)

Beberapa waktu lalu, agen sang pemain mengaku telah berunding dengan beberapa klub Premier League. Tingkah Brozovic lantas mengindikasikan jika The Red Devils sebagai klub Premier League tujuannya.

Untuk mendapatkan Brozovic, Manchester United harus mengeluarkan dana sebesar 42 juta poundsterling (Rp 698 miliar). Manchester United akan mendapat saingan berat dari Arsenal dan Chelsea yang juga tertarik kepada sang pemain.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait