Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengaku senang Vincent Kompany kembali memperkuat The Citizens saat menghadapi Chelsea, pada laga pekan ke-31 Premier League, di Stamford Bridge, Rabu (5/4/2017).
Baca Juga
"Jika Vincent Kompany tidak cedera, posisi kami di klasemen akan lebih baik. Ketika berada dalam kondisi sempurna, Kompany merupakan salah satu bek tengah terbaik. Kita harus ingat dia selalu diganggu cedera dua setengah tahun ini," tutur Guardiola kepada BT Sport.
"Performa Kompany hari ini cukup bagus. Tidak mudah untuk menjaga area pertahanan menghadapi pemain-pemain seperti Diego Costa dan Eden Hazard. Namun, Kompany bermain cukup baik," Pep Guardiola menambahkan pembicaraan.
Vincent Kompany bermain penuh saat menghadapi Chelsea. Namun, bek asal Belgia itu gagal mengantarkan Manchester City meraih kemenangan karena kalah 1-2 dari The Blues. Dua gol Chelsea dicetak Eden Hazard pada menit ke-10 dan 35, sedangkan gol Manchester City dikreasi Sergio Aguero (26').
Laga melawan Chelsea merupakan penampilan pertama Vincent Kompany setelah mengalami cedera saat menghadapi Crystal Palace, di ajang Piala FA, 28 Januari lalu. Pada musim 2016-2017, pemain berusia 30 tahun tersebut baru tampil dalam tujuh pertandingan di berbagai ajang.
Menurut catatan Transfermarkt, Vincent Kompany memilki riwayat cedera yang buruk. Pada musim ini, ia mengalami tiga jenis cedera berbeda, yakni cedera kaki yang membuatnya absen selama 17 hari (16 April 2017 hingga 5 Maret 2017), lutut (44 hari — 19 November 2016 hingga 2 Januari 2017), dan paha (32 hari —21 September 2016 hingga 23 Oktober 2016).
Pada musim 2015-2016, Vincent Kompany bahkan sempat absen selama 133 hari setelah mengalami cedera paha. Menurut catatan Mirror, selama berseragam Manchester City, Vincent Kompany mengalami total 33 kali cedera, dengan 17 di antaranya masalah pada bagian betis.
Sumber: Four Four Two, Transfermarkt, Mirror