Bola.com, Manchester - Penyerang legendaris Manchester United, Andy Cole, akan menjalani operasi transplantasi ginjal. The Red Devils mengumumkan kabar tersebut melalui situs resmi mereka.
Baca Juga
Andy Cole diketahui menderita kondisi Focal Segmental Glomerulosclerosis (FSGS) sejak Juni 2014. Penyakit tersebut dia derita setelah terserang virus.
Menurut situs kidney.org, FSGS merupakan kondisi dimana terdapat kelainan bagian ginjal yang menyaring limbah dari darah. Tanpa pengobatan, penyakit ini dapat menyebabkan gagal ginjal yang menyebabkan penderitanya harus melakukan transplantasi ginjal.
"Duta Manchester United, Andy Cole, akan menjalani operasi transplantasi ginjal di Rumah Sakit Manchester Royal, sebagai bagian dari pengobatan FSGS yang dia derita," tulis situs resmi Manchester United.
"Selama masa penyembuhan, Andy Cole akan beristirahat dari pekerjaan sebagai Duta Manchester United. Cole dan keluarganya berterima kasih atas dukungan yang diberi oleh para suporter. Mereka berharap dapat menjalani perawatan tanpa sorotan media," tulisnya.
Andy Cole membela Manchester United pada periode 1996 hingga 2001. Selama berseragam The Red Devils, Cole mencetak 119 gol dari 270 pertandingan. Dia juga mempersembahkan 10 gelar untuk klub tersebut.
Selepas dari Manchester United, Cole tidak lantas pensiun. Dia sempat membela delapan kesebelasan sejak angkat kaki dari Old Trafford.
Sumber: Manchester United