Cal Crutchlow Raih Posisi Ketiga Meski Setelan Motor Tak Sempurna

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 09 Apr 2017, 09:32 WIB
Cal Crutchlow menyebut setelan motornya tak begitu sempurna pada sesi kualifikasi MotoGP Argentina, Sabtu (8/4/2017) atau Senin (9/4/2017) dini hari WIB. (Twitter/Crash)

Bola.com, Santiago del Estero - Pebalap LCR Honda, Cal Crutchlow, mengaku sudah melakukan hal terbaik pada babak kualifikasi MotoGP Argentina yang berlangsung Sabtu (8/4/2017) waktu setempat atau Senin (9/4/2017) dini hari WIB. Namun, diakuinya dia bisa meraih hasil lebih baik.

Advertisement

Seperti diketahui, Crutchlow bakal start balapan MotoGP Argentina dari baris terdepan setelah menyelesaikan babak kualifikasi di posisi ketiga. Dia menorehkan waktu lap terbaik 1 menit 48,278 detik, terpaut 0,766 detik dari Marc Marquez yang merebut pole position.

Crutchlow menyebut setelan motornya tak sempurna saat kualifikasi. Selain itu, dia juga melakukan beberapa kesalahan saat melesat di Sirkuit Termas de Rio Hondo untuk mencetak waktu lap terbaik.

"Saya pergi dengan paket dan kemampuan terbaik saya di kondisi ini. Setelan motor memang tak sempurna dan saya melakukan beberapa kesalahan saat hendak mencatatkan waktu lap," ungkap Crutchlow setelah kualifikasi.

"Saya pikir memiliki potensi yang lebih baik dalam kondisi ini. Semoga kami bisa melakukan hal yang sama pada balapan nanti," tambahnya.

Pebalap asal Inggris ini kemudian mengucapkan selamat kepada Marquez dan Abraham. Dia menyebut komposisi di grid depan membuat balapan kian menarik.

"Pekerjaan bagus dari Marc dan Karel. Senang melihat sedikit perbedaan di barisan depan. Argentina selalu menjadi sirkuit yang spesial," kata Cal Crutchlow.