Driver Gojek Dampingi Pemain Perkenalkan Jersey Tim Liga 1

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 10 Apr 2017, 17:15 WIB
Pemain Sriwijaya FC, Rudolf Yanto Basna saat perkenalan Jersey tim pada peluncuran Liga 1 Indonesia di Senayan, Jakarta, Senin (10.4/2017). Liga 1 Indonesia akan bergulir pada tanggal 15 April 2017. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Bola.com, Jakarta - Driver Gojek berkesempatan mendampingi bintang sepak bola Indonesia yang menjadi perwakilan klub pada peluncuran Liga 1 2017, Senin (10/4/2017) di Hotel Fairmont, Jakarta.

Uniknya, semua driver Gojek yang berjalan di atas panggung adalah mitra driver wanita. Pra driver mengenakan jersey klub, sementara pemain mengenakan setelan jas. Perkenalan seragam tim dimulai dari Semen Padang yang diwakili oleh kapten Hengky Ardiles.

Advertisement

Namun, dalam peluncuran tersebut, ada yang belum mengenalkan jersey mereka, yakni PS TNI. Sementara, pemain Persipura absen dan diwakili oleh driver Gojek. 

"Bagi para pemain, Liga 1 benar-benar baru karena dengan sponsor yang tidak bisa. Kami menyambut antusias dan yakin Liga Indonesia akan semakin baik dan kompetitif," kata Hengky Ardiles.

Dalam memperkenalkan seragam tim, klub mewakilkan kapten dan bintang mereka. Persib Bandung menghadirkan Michael Essien, Bali United diwakili Irfan Bachdim, kemudian Fabiano Beltrame dari Madura United, dan Goran Gancev dari Persegres Gresik United.

Pemain Persija Jakarta, Andritany (tengah) saat perkenalan Jersey tim pada peluncuran Liga 1 Indonesia di Senayan, Jakarta, Senin (10.4/2017). Liga 1 Indonesia akan bergulir pada tanggal 15 April 2017. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Para pemain muda juga tampil mewakili klub masing-masing, seperti Hanif Sjahbandi (Arema FC) dan Rudolof Yanto Basna dari Sriwijaya FC.

Gojek dan Traveloka menjadi sponsor utama Liga 1 2017 yang akan disiarkan oleh TV One. Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi menyebut nilai sponsorship kedua perusahaan penyedia jasa berbasis teknologi itu Rp 180 miliar. Sementara, untuk Liga 1, PT Liga Indonesia Baru masih terus melakukan pendekatan dengan sponsor.

"Kami berharap dengan adanya siaran langsung untuk Liga 2, akan lebih mudah untuk mendatangkan sponsor. Sejauh ini kami masih bernegosiasi," kata Risha Adiwiijaya, CEO PT Liga Indonesia Baru.