Bola.com, Jakarta - Barcelona takluk dari Juventus pada laga leg pertama perempat final Liga Champions di Juventus Stadium, Selasa (11/4/2017). Meski menelan kekalahan, IndoBarca Jakarta (IBJ) yakin Los Cules masih berpeluang lolos ke semifinal.
Baca Juga
IndoBarca Jakarta bersama Juventus Club Indonesia (JCI) menggelar nonton bareng duel Juve kontra El Barca di Vidi Arena, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (12/4/2017) dinihari WIB.
Ratusan IndoBarca yang memadati area nonbar menelan kekecewaan setelah tim kesayangannya menyerah 0-3 dari Juve. Tiga gol kemenangan I Bianconeri disarangkan Paulo Dybala pada menit ke-7 dan 22', serta Giorgio Chiellini menit ke-55.
"Saya kecewa dengan hasil tadi. Permainan yang diperagakan Barcelona jauh dari kata memuaskan. Saya rasa faktor kelelahan dan jadwal padat menjadi satu di antara penyebab kekalahan Barcelona," ujar Sekretaris Jenderal IBJ, Erwyn Raffael kepada Bola.com.
"Koordinasi pertahanan yang buruk sepanjang pertandingan turut andil atas terciptanya tiga gol yang diperoleh Juventus. Yang jadi permasalahan utama di sini adalah suplai bola dari lini tengah ke depan kurang berjalan maksimal. Hal itu yang membuat Trio MSN (Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar) gagal mengeksplorasi pertahanan Juventus," lanjutnya.
Meski kalah telak, IndoBarca optimistis Barcelona masih berpeluang lolos ke semifinal Liga Champions. Namun syaratnya, Blaugrana harus menang dengan selisih empat gol saat gantian menjamu Juve di Camp Nou, 19 April 2017.
"Saya optimistis dengan peluang Barcelona. Mudah-mudahan saja keajaiban Camp Nou (saat mengalahkan PSG dengan skor 6-1) kembali terulang pada leg kedua nanti," papar Erwin.
"Saya memprediksikan skor 4-0 atau 5-1 akan mewarnai kemenangan Barcelona nanti," sambung pria yang bekerja sebagai karyawan swasta tersebut.
Selepas pertandingan melawan Juventus, Barcelona akan menghadapi Real Sociedad di Camp Nou pada pertandingan pekan ke-32 La Liga, Sabtu (15/4/2017).