Berry / Hardianto Lolos ke Semifinal Singapura Terbuka

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 14 Apr 2017, 15:11 WIB
Berry Angriawan/Hardianto menyegel tiket semifinal Singapura Terbuka Super Series 2017 setelah mengalahkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong, Jumat (14/4/2017). (PBSI)

Bola.com, Singapura - Ganda putra Indonesia, Berry Angriawan/Hardianto, menyegel tiket semifinal Singapura Terbuka Super Series 2017 berkat kemenangan atas unggulan kedua asal Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, di Singapore Indoor Stadium, Jumat (14/4/2017). Berry/Hardianto menang dua gim langsung 21-15, 21-15. 

Advertisement

Pada awal gim pertama, Berry/Hardianto tampaknya masih meraba-raba permainan lawan. Alhasil, Goh/Tan mampu memegang kendali pertandingan meskipun tak terlalu dominan.

Situasi berubah setelah skor 5-5. Berry/Rian sudah mengetahui celah kelemahan ganda lawan. Perlahan tapi pasti, mereka membuka jarak dengan Goh/Tan. Saat interval mereka sudah unggul 11-6.

Setelah interval, Berry/Hardianto semakin percaya diri. Mereka terus menjaga gap, bahkan makin lebar. Goh/Tan juga sudah kehabisan taktik untuk meredam permainan agresif ganda Indonesia, sehingga akhirnya menyerah dengan skor 15-21.

Irama permainan tak banyak berubah pada gim kedua. Pada awal gim ini, Berry/Hardianto tak langsung panas. Pertandingan pun berjalan cukup ketat.

Tapi, setelah skor 7-7, Berry/Hardianto kembali menemukan irama permainan yang cocok. Poin demi poin berhasil masuk genggaman dan gim kedua diakhiri dengan skor identik dengan gim sebelumnya. Total Berry/Hardianto butuh 37 menit untuk menyegel tiket semifinal.

Setelah Berry Angriawan/Hardianto melenggang, Indonesia masih punya harapan kembali menambah tiket semifinal dari sektor ganda putra. Setelah ini masih ada pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi yang akan berjuang di babak perempat final.