Didier Drogba Ingin Dilatih Antonio Conte di Chelsea

oleh Yosua Eka Putra diperbarui 15 Apr 2017, 13:17 WIB
Legenda Chelsea, Didier Drogba, berharap bisa merasakan dilatih Antonio Conte.

Bola.com, London - Mantan striker Chelsea, Didier Drogba, merasa kagum dengan kinerja Antonio Conte bersama The Blues. Drogba pun berharap bisa dilatih Conte. 

Advertisement

Kedatangan manajer asal Italia itu pada musim panas 2016 membawa pengaruh besar terhadap performa Chelsea. Berkat taktik yang diterapkan Conte, skuat London Biru saat ini bercokol di puncak klasemen sementara Premier League. 

Chelsea mendulang 75 poin dari 31 pertandingan. Mereka unggul tujuh angka atas Tottenham Hotspur yang berada di peringkat kedua. 

"Saya menyukai karakter, sikap, gairah untuk memenangi pertandingan dan kerja keras mereka (Chelsea)," ujar Drogba.

"Saya menginginkannya (dilatih Conte). Saya yakin bisa mencetak beberapa gol. Dari cara Chelsea bermain, segala sesuatunya dilakukan untuk para penyerang," tuturnya.

Drogba memiliki kenangan manis bersama Chelsea. Mantan striker timnas Pantai Gading itu pernah dua kali memperkuat Chelsea, masing-masing pada 2004 hingga 2012 dan musim 2014-2015.

"Chelsea adalah rumah bagi saya. Meski berpergian atau melakukan sesuatu, pada akhirnya, Anda selalu pulang ke rumah. Saya berharap akan kembali ke rumah suatu hari nanti," kata Drogba.

Saat ini, Drogba menjadi pemain sekaligus pemilik klub Amerika Serikat, Phoenix Rising. Pria berumur 39 tahun itu pun tengah menjalani kursus untuk mendapatkan lisensi kepelatihan.

Bersama Chelsea, Drogba meraih sejumlah trofi, yakni empat gelar Premier League, tiga Piala Liga Inggris, empat titel Piala FA, satu Liga Champions, dan dua gelar Community Shield.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait