Bola.com, Malang - Gelandang bertahan Persiba Balikpapan, Anmar Al Mubaraki, menjadi salah satu pemain yang paling menantikan laga perdana Liga 1 2017 yang dijalani timnya melawan Persija Jakarta di Stadion Gajayana, Malang, Minggu (16/4/2017).
Meski tidak menaruh dendam terhadap Persija yang tak memberinya kepastian, Anmar ingin memberi bukti bila Persija salah menyimpulkannya mengalami cedera sehingga batal direkrut.
Anmar Al Mubaraki, gelandang serang kelahiran Irak berpaspor Belanda, sempat melakukan seleksi bersama Persija Jakarta. Pemain berusia 25 tahun ini mengikuti seleksi sejak Persija berlatih di POR Pelita Jaya, Sawangan, Depok, hingga di Lapangan Sutasoma 77 Halim Perdanakusuma.
Baca Juga
Kini Anmar sudah berseragam Persiba Balikpapan dan akan langsung berhadapan dengan Persija Jakarta di laga perdana kedua tim di Liga 1 2017. Stadion Gajayana, Malang, akanjadi saksi bagaimana upaya Anmar Al Mubaraki membuktikan diri bila Persija telah salah menilainya.
"Saya akan buktikan saya tidak mengalami cedera seperti yang dikatakan selama ini dan beredar di media. Saya baik-baik saja," ujar Anmar Al Mubaraki.
"Yang paling utama adalah mengantarkan tim meraih kemenangan. Jika saya nanti bisa mencetak gol, itu lebih baik," lanjut pemain yang pernah mengenyam pengalaman bermain di Heracles Almelo dan Telstar itu.
Anmar sempat dimainkan di beberapa laga uji coba usai keikutsertaan Persija di Piala Presiden 2017. Namun, sejak laga uji coba kontra Cilegon United, Cilacap Cup 2017, hingga laga uji coba kontra Timnas Indonesia U-22, Anmar tidak dimainkan dengan alasan cedera. Bahkan pemain kelahiran Irak itu akhirnya tersisih dan kemudian bergabung bersama Persiba Balikpapan.
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, selalu menyebut Anmar Al Mubaraki mengalami cedera yang membuat manajemen Persija berpikir cukup keras memastikan apakah akan memberikannya kontrak atau tidak.
Namun, Anmar saat masih berlatih bersama Persija juga kepada Bola.com, sempat mempertanyakan kepastian dirinya mendapatkan kontrak karena penantiannya bersama Persija sampai membuat klub asal Belgia batal merekrutnya.