Sean Finis Ke-17, Nato Beri Podium untuk Pertamina Arden

oleh Andhika Putra diperbarui 15 Apr 2017, 19:44 WIB
Sean Gelael finis di urutan ke-17 pada balapan perdana feature race F2 di Sirkuit Sakhir, Bahrain, Sabtu (15/4/2017).(Pertamina Arden)

Bola.com, Sakhir - Pebalap Pertamina Arden asal Indonesia, Sean Gelael, finis di urutan ke-17 pada balapan perdana F2 di Sirkuit Sakhir, Bahrain, Sabtu (15/4/2017). Sedangkan rekan satu timnya, Nato Norman, sukses merebut podium kedua.

Sean memulai balapan dari posisi pitlane setelah dianggap melanggar batas kecepatan ketika babak kualifikasi. Padahal pebalap berusia 20 tahun itu seharusnya bisa memulai balapan dari urutan ke-17 karena mencatatkan waktu terbaik 1 menit 40,778 detik.

Advertisement

Meski harus berjuang keras sejak awal lomba karena memulai balapan dari pitlane, Sean sempat menyodok ke urutan ke-12 tak lama selepas pergantian ban. Sayang, Sean kurang beruntung karena melanggar batas kecepatan di saat masuk pitstop akibat tidak berfungsinya pit limiter.

Tak seperti Sean, Nato memulai balapan dari posisi lebih baik yakni urutan ketiga usai mencatatkan waktu terbaik 1 menit 39,696 detik. Pebalap asal Prancis itu kemudian menyelesaikan balapan dengan raihan waktu 58 menit 26,858 detik dan menempati posisi kedua di belakang driver Russian Times, Artem Markelov.

“Ya, sangat disayangkan saya harus kehilangan posisi pertama di penghujung balapan. Akan tetapi, podium kedua sudah cukup bagus,” kata Nato dalam rilis yang diterima Bola.com, Sabtu (15/4/2017).

Dengan finis kedua, Nato mendapatkan 18 poin. Sesuai regulasi F2, urutan start balapan kedua atau sprint race akan dirotasi untuk pebalap urutan delapan besar. Pada balapan hari Minggu, Markelov start dari posisi delapan, sedangkan Nato akan start dari posisi ketujuh.

Sean Gelael dan Norman Nato bakal memulai balapan kedua atau sprint race pada Minggu (16/4/2017) di Sirkuit Sakhir, Bahrain, pukul 14.15 waktu setempat atau pukul 18.15 WIB.