Bola.com, Milan - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, menyatakan kalau ofisial pertandingan telah melakukan tugas yang baik dalam Derby della Madonnina. Menurutnya, Inter Milan terlalu sering membuang waktu dalam pertandingan tersebut.
Baca Juga
AC Milan menghindari kekalahan setelah Cristian Zapata mencetak gol pada menit ke-97. Gol tersebut membuat skor akhir pertandingan menjadi 2-2. Sebelumnnya pada babak pertama, AC Milan berada dalam kondisi tertinggal dua gol dari rival sekotanya tersebut.
Gol yang dicetak Zapata sempat mengundang protes dari para pemain Inter Milan, namun wasit Daniele Orsato dengan tegas mengesahkan gol AC Milan dan mengakhiri pertandingan dengan kedudukan imbang.
Menaggapi tudingan kemenangan kontroversial yang diraih timnya, Montella menyatakan kalau pengadil pertandingan telah menunjukkan performa yang bagus dan keputusan yang tepat.
"Saya kira protes dari pemain Inter Milan tentang gol atau tidak, bukan masalah waktu. Mereka terlalu banyak membuang waktu pada 25 menit terakhir pertandingan.
"Wasit menyadari hal tersebut dan memberikan tambahan waktu pertandingan yang layak. Ofisial keempat memberi tahu kalau mereka akan memberikan waktu tambahan selama enam menit.
"Inter Milan mengulur waktu, tetapi Daniele Orsato menjalankan tugasnya dengan sangat baik. Hasil imbang ini menjadi hal yang bagus untuk AC Milan," ujar Montella.
Hasil imbang yang diraih AC Milan membuat mereka masih menempati posisi keenam klasemen sementara Serie A dengan 58 poin. Rossoneri unggul dua poin atas Inter Milan yang berada di peringkat ketujuh.
Sumber: Football Italia