Bola.com, Cibinong - Bek kiri Persib Bandung, Tony Sucipto, mewaspadai perubahan-perubahan PS TNI saat kedua tim bertemu dalam lanjutan Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (22/4/2017). Namun, sang pemain siap untuk mempersembahkan kemenangan bagi bobotoh yang akan menyaksikan langsung pertandingan.
Persib Bandung akan bertandang ke Stadion Pakansari, Cibinong, untuk menghadapi PS TNI di pekan kedua Liga 1 2017. Tony Sucipto pun optimistis bisa membawa pulang tiga poin meski tahu PS TNI akan bermain berbeda dengan musim lalu.
Baca Juga
"PS TNI akan berbeda dengan hadirnya pelatih baru dan beberapa pemain asing. Namun, kami akan bekerja keras dan yakin untuk meraih tiga poin dengan dukungan bobotoh di Bogor," ujar Tony Sucipto dalam keterangan pers jelang laga di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat (21/4/2017).
Tim Pangeran Biru memang datang ke Pakansari dengan ambisi besar meraih tiga poin setelah gagal meraihnya di laga perdana Liga 1 2017 saat menjamu Arema FC di Gelora Bandung Lautan Api pada 15 April 2017.
Saat itu Persib bermain imbang tanpa gol dengan Arema. Akan tetapi, seperti diungkapkan oleh Tony Sucipto, perubahan di tubuh PS TNI pada musim ini patut diwaspadai.
Kehadiran pelatih baru, Laurent Hatton, dan sejumlah pemain asing, seperti Hong Soon-hak yang datang dari Persija disebut telah mengubah gaya permainan The Army.
Perubahan positif itu pun terlihat saat PS TNI mampu mengimbangi Borneo FC di laga pekan pertama Liga 1 2017, Senin (17/4/2017). Sempat tertinggal lebih dulu dari Borneo FC, PS TNI selalu sukses menyamakan kedudukan yang berakhir imbang 2-2.