Bos Honda: Marc Marquez Membuat Semuanya Terlihat Sempurna

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 28 Apr 2017, 19:41 WIB
Bos Repsol Honda, Livio Suppo, menyebut Marc Marquez membuat semuanya tampak sempurna. (EPA/Paul Buck)

Bola.com, Texas - Bos Repsol Honda, Livio Suppo, mengaku senang dengan hasil yang diraih dua pebalap mereka, Marc Marquez dan Dani Pedrosa, pada balapan MotoGP Austin di Circuit of the America (COTA), 23 April 2017. Bahkan, dia menyebut kemenangan Marquez membuat semuanya menjadi sempurna.

Advertisement

Pada balapan tersebut, Repsol Honda menempatkan dua pebalapnya di podium. Marquez menempati podium juara setelah menjadi pebalap pertama yang menyentuh garis finis. Sedangkan Pedrosa menempati posisi ketiga.

Sebenarnya, Pedrosa berpeluang untuk menyelesaikan balapan di posisi kedua. Sayang, dia tak mampu mempertahankan posisi tersebut setelah disalip pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi.

"Dia membuat semuanya sempurna, kemenangan ini merupakan yang kelima dalam lima balapan di Austin. Dani juga melakukan pekerjaan hebat, sayang dia tak cukup cepat untuk mempertahankan posisi kedua," ujar Suppo seperti dikutip Speedweek, Jumat (28/4/2017).

Suppo mengaku senang timnya bisa mempertahankan tradisi juara di Austin. Dia mengaku tak memiliki hal negatif pada balapan yang berlangsung di COTA tersebut.

"Poin positifnya, kedua pebalap kami berada di podium. Untuk sejumlah alasan, Honda selalu kuat di Amerika Serikat. Kami senang tradisi ini bisa terus berlanjut," tutur Suppo.

"Saya tak bisa menambahkan hal-hal negatif. Tentu saja posisi pertama dan kedua akan lebih baik, tapi Marc Marquez dan Dani Pedrosa telah melakukan pekerjaan hebat. Kami sangat puas," tambahnya.

Berita Terkait