Klasemen Liga 1: Barito Putera - PSM Tempel Semen Padang

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 01 Mei 2017, 07:05 WIB
Barito Putera, PSM Makassar, Semen Padang mengoleksi poin yang sama di zona tiga besar Liga 1 2017. (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Barito Putera dan PSM Makassar menempel ketat Semen Padang yang menempati puncak klasemen sementara Liga 1 2017. Ini setelah Barito dan PSM meraih hasil positif saat menjamu lawan masing-masing pada pekan ketiga, Minggu (30/4/2017).

Barito yang bermain di hadapan publik sendiri tanpa kesulitan berarti mengecundangi tim asal Papua, Perseru Serui. Tim berjuluk Laskar Antasari meraih tiga poin penuh berkat gol yang dicetak dua pemain belakangnya, Valentino Telaubun dan Aaron Evans.

Advertisement

Kemenangan yang diraih atas Perseru membuat tim asuhan Jacksen Tiago mengoleksi tujuh poin atau sama dengan perolehan poin Semen Padang. Namun begitu, Barito berada di posisi ketiga klasemen sementara.

Di laga lain, PSM susah payah mengalahkan tim ibu kota, Persija Jakarta dengan skor tipis 1-0 di Stadion Andi Mattalatta Mattoanging, Makassar. Gol tunggal kemenangan Juku Eja dijaringkan gelandang serang asal Belanda, Willem Jan Pluim.

Hasil positif di kandang sendiri menempatkan PSM di posisi kedua klasemen sementara. PSM mengoleksi jumlah poin yang sama dengan Barito dan Semen Padang.

Sementara itu, Bali United FC yang ditukangi caretaker, Eko Purdjianto meraih kemenangan perdana di Liga 1 2017. Irfan Bachdim dan kawan-kawan mengalahkan Persela Lamongan 1-0 di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu sore, melalui gol penalti, Marcos Flores.

Berikut klasemen sementara Liga 1 2017 Sabtu (29/4/2017):

 No TIM
P
M
S
K
GM
GK
SG
PTS
1
SEMEN PADANG
3
2
1
0
5
2
3
7
2
PSM MAKASSAR
3
2
1
0
5
2
3
7
3
BARITO PUTERA
3
2
1
0
5
2
3
7
4
PERSIB BANDUNG
3
1
2
0
4
2
2
5
5
PS TNI
3
1
2
0
6
5
1
5
6
BORNEO FC
3
1
1
1
5
     3 
2
4
7
AREMA FC
2
1
1
0
2
0
2
4
8
PERSIJA JAKARTA
3
1
1
1
3
2
1
4
9
MADURA UNITED
3
1
1
1
4
4
0
4
10
PERSIPURA JAYAPURA
3
1
1
1
3
3
0
4
11
SRIWIJAYA FC
3
1
1
1
2
3
-1
4
12
PERSELA LAMONGAN
3
1
0
2
3
4
-1
3
13
PERSERU SERUI
3
1
0
2
3
5
-2
3
14
BHAYANGKARA FC
3
1
0
2
3
5
-2
3
15
BALI UNITED
3
1
0
2
2
4
-2
3
16
MITRA KUKAR
3
0
2
1
4
5
-1
2
17
PERSEGRES GRESIK UNITED
3
0
1
2
2
7
-5
1
18
PERSIBA BALIKPAPAN
2
0
0
2
1
4
-3
0

Hasil Pertandingan Liga 1 2017, Minggu (30/4/2017)

Persela Lamongan 0-1 Bali United FC

Barito Putera 2-0 Perseru Serui

PSM Makassar 1-0 Persija Jakarta

Jadwal Pertandingan Liga 1 2017, Senin (1/5/2017)

Persiba Balikpapan vs Arema FC

Berita Terkait