Juan Mata: Manchester United Anggap Laga Tersisa adalah Final

oleh Tyo Harsono diperbarui 02 Mei 2017, 03:00 WIB
Gelandang Manchester United Juan Mata merayakan gol ke gawang Leicester City pada laga Liga Inggris di King Power Stadium, Senin (6/2/2017) dinihari WIB. (AP Photo/Rui Vieira)

Bola.com, London - Gelandang Manchester United, Juan Mata, menganggap seluruh laga tersisa seperti final untuk timnya. Hal tersebut dia sampaikan melalui situs pribadi yang dilansir laman resmi The Red Devils.

Advertisement

"Dua tantangan besar menanti kami pekan ini. Pertama, kami harus melawat ke kandang Celta Vigo pada ajang Liga Europa. Menurut saya, mereka adalah salah satu kesebelasan hebat di Spanyol. Kami harus mengeluarkan performa terbaik untuk menyingkirkan mereka," tulis Mata pada kolom tersebut.

"Beberapa hari kemudian, kami akan bertandang ke markas lawan berat lain, Arsenal, di Premier League. Kami wajib meraih tiga poin pada laga tersebut. Setiap pertandingan sejak saat ini menjadi laga final untuk Manchester United, demikian cara kami menghadapinya," tulis pemain asal Spanyol tersebut.

Manchester United mencanangkan target lolos ke Liga Champions musim depan. Situasi itu karena skuat asuhan Jose Mourinho absen dari ajang tersebut pada musim 2016-2017.

Paul Pogba dan kawan-kawan berpeluang lolos ke Liga Champions musim depan melalui dua jalur, Premier League dan Liga Europa. Manchester United saat ini berada di peringkat kelima klasemen sementara dengan 65 poin dari 34 pertandingan, berjarak satu angka dengan Manchester City di posisi keempat atau batas akhir zona Liga Champions.

Sedangkan di Liga Europa, Manchester United telah berada pada semifinal turnamen tersebut. The Red Devils akan menghadapi kesebelasan asal Spanyol, Celta Vigo, pada semifinal.

Sumber: Manchester United

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Berita Terkait