Marcos Senna: Jangan Pergi Dulu, Iniesta...

oleh Tyo Harsono diperbarui 04 Mei 2017, 20:44 WIB
Gelandang Barcelona Andres Iniesta memeluk Lionel Messi usai ditahan imbang oleh Juventus pada leg kedua perempat final Liga Champions di stadion Camp Nou, Barcelona (19/4). (AFP Photo/Lluis Gene)

Bola.com, Barcelona - Mantan pemain Villarreal, Marcos Senna, berharap bintang Barcelona, AndresIniesta, tidak segera memutuskan hengkang dari Spanyol. 

Advertisement

Masa depan Andres Iniesta di Barcelona tengah menjadi tanda tanya. Hal tersebut karena sang pemain belum memperpanjang kontrak yang akan habis pada 30 Juni 2018.

Situasi itu membuat Iniesta dikabarkan akan segera hengkang dari Stadion Camp Nou. Pemain berusia 32 tahun tersebut diberitakan berencana pindah ke Amerika Serikat atau China.

"Menurut saya, Andres Iniesta harus bermain sampai dia tinggal memiliki satu kaki, sampai dia harus menyeret kakinya. Iniesta merupakan pemain fenomenal. Saya dapat membicarakan tentang dia hingga pagi," ujar Senna kepada Mundo Deportivo.

"Saya harap Iniesta dapat bermain untuk waktu yang lama. Jika menjadi Iniesta, saya tidak akan pergi dari kompetisi top Eropa. Setidaknya dia harus bermain di kompetisi besar hingga Piala Dunia 2018 di Rusia," lanjutnya.

Marcos Senna dan Andres Iniesta sempat bermain bersama ketika memperkuat timnas Spanyol pada Piala Dunia 2006 dan Piala Eropa 2008. Kedua pemain tersebut mempersembahkan gelar Piala Eropa 2008.

Sumber: Four Four Two

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait