Bola.com, Turin - Gelandang Juventus, Sami Khedira, mengungkapkan kondisi terkininya setelah sempat mengalami cedera saat menjamu AS Monaco pada leg kedua semifinal Liga Champions di Juventus Stadium, Selasa (9/5/2017).
Baca Juga
Dalam laga tersebut, Khedira membantu Juventus mengalahkan AS Monaco dengan skor 2-1. Namun, pemain asal Jerman itu ditarik keluar akibat cedera saat waktu normal tersisa 10 menit.
"Kabar baik. Tidak ada yang serius. Saya membutuhkan istirahat selama beberapa hari, tetapi setelah itu, saya bisa membantu tim dalam beberapa laga penting pada musim ini," seru Khedira, melalui akun Instagram pribadinya.
"Saya tetap antusias dengan kelolosan kami ke final Liga Champions dan terutama cara bermain kami. Saya sangat tidak sabar bertemu Real Madrid untuk partai besar di Cardiff," ujarnya.
Kehadiran Khedira di lini tengah Juventus cukup vital. Mantan gelandang Real Madrid tersebut mencatatkan lima gol dan tiga assist dari 44 penampilan bersama I Bianconeri sepanjang musim 2016-2017.
Juventus memimpin klasemen sementara Serie A dan melaju ke final Coppa Italia. Anak asuh Massimiliano Allegri juga menyingkirkan AS Monaco dengan agregat 4-1 dan bakal berjumpa Real Madrid dalam final Liga Champions.
Sumber: Soccerway