Menang atas Stoke City, Arsenal Jaga Peluang Lolos ke Liga Champions

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 14 Mei 2017, 17:30 WIB
Para pemain Arsenal, merayakan gol yang dicetak Mezut Ozil ke gawang Stoke City pada pertandingan pekan ke-37 Premier League, di Stadion Bet 365, Sabtu (13/5/2017). Arsenal menang dengan skor 4-1. (AP/Nick Potts)
Striker Arsenal, Olivier Giroud, merayakan gol yang dicetaknya gawang Stoke City pada pertandingan pekan ke-37 Premier League, di Stadion Bet 365, Sabtu (13/5/2017). Arsenal menang dengan skor 4-1. (EPA/Rui Viera)
Striker Arsenal, Olivier Giroud, berusaha melewati bek Stoke City, Glen Johnson pada pertandingan pekan ke-37 Premier League, di Stadion Bet 365, Sabtu (13/5/2017). Arsenal menang dengan skor 4-1. (AP /Nick Potts)
Striker Arsenal, Olivier Giroud, berusaha melewati bek Stoke City, Glen Johnson pada pertandingan pekan ke-37 Premier League, di Stadion Bet 365, Sabtu (13/5/2017). Arsenal menang dengan skor 4-1. (AP /Nick Potts)
Striker Arsenal, Alexin Sanches, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Stoke City pada pertandingan pekan ke-37 Premier League, di Stadion Bet 365, Sabtu (13/5/2017). Arsenal menang dengan skor 4-1. (AFP/ Lindsey Parnarby)
Kiper Stoke City, Jack Butland, berusaha menghalau bola saat melawan Arsenal pada pertandingan pekan ke-37 Premier League, di Stadion Bet 365, Sabtu (13/5/2017). Arsenal menang dengan skor 4-1. (AP /Nick Potts)

Bola.com, Jakarta Arsenal meraih kemenangan 4-1 atas Stoke City pada pertandingan pekan ke-37 Premier League, di Stadion Bet 365, Sabtu (13/5/2017).

Kemenangan ini membuat Arsenal tetap menghuni urutan kelima klasemen sementara dengan 69 poin, terpaut satu angka dari Liverpool di peringkat keempat atau batas akhir zona Liga Champions. Di sisi lain, hasil negatif membuat Stoke City tercecer di posisi ke-13 dengan 41 poin.

Arsenal langsung menekan Stoke City sejak dimulainya pertandingan. Namun, tim tuan rumah mampu menahan gelombang serangan tersebut selama
setengah jam laga bergulir. Akan tetapi, Stoke City nyatanya tidak kuat menahan gempuran Arsenal. Pada menit ke-42, The Gunners mampu unggul berkat gol dari Olivier Giroud. Bomber Prancis itu melepaskan tendangan yang memaksa Jack Butland memungut bola dari gawangnya.

Memasuki babak kedua, Arsenal kembali memperbesar keunggulan lewat gol Mesut Ozil pada menit ke-55. Berawal dari umpan terobosan Alexis Sanchez, gelandang Jerman tersebut melesakkan tembakan yang bolanya kembali gagal diantisipasi Jack Butland. Keasyikan menyerang, membuat Arsenal terlena. Stoke City mampu memperkecil ketertinggalan setelah Peter Crouch mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-67.

Sembilan menit berselang, Arsenal kembali memperlebar jarak melalui Alexis Sanchez. Penyerang Cile itu melepaskan tembakan yang bolanya mengarah ke sudut kanan gawang Stoke City. Meski unggul, Arsenal tidak mengendurkan intensitas serangan. Oliver Giroud kembali mencetak gol keduanya pada laga ini, setelah memanfaatkan umpan Aaron Ramsey pada menit ke-80. Arsenal terus melancarkan serangan agar kembali mencetak gol. Namun, skor 4-1 untuk kemenangan Arsenal tetap bertahan hingga pertandingan berakhir. (Bola.com/Muhammad Ivan Rida)

Advertisement