FP1 MotoGP Prancis: Miller Ungguli Marquez, Rossi, dan Vinales

oleh Andhika Putra diperbarui 19 Mei 2017, 16:39 WIB
Jack Miller mengungguli catatan waktu Valentino Rossi dan maverick Vinales pada FP1 MotoGP Prancis, Jumat (19/5/2017).(Crash)

Bola.com, Le Mans - Pebalap Marc VDS Honda, Jack Miller, keluar sebagai yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Prancis yang berlangsung di Sirkut LeMans, Jumat (19/8/2017). Rider asal Australia itu mengalahkan tiga unggulan yakni Marc Marquez, Valentino Rossi, dan Maverick Vinales.

Menggunakan ban bertipe slick, Miller mencatatkan waktu 1 menit 38,775 detik atau unggul 1,781 detik dari pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, yang berada di posisi kedua. Marquez menjadi satu-satunya rider unggulan yang berhasil menembus urutan lima besar pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Prancis.

Advertisement

Duo Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, justru terpuruk di posisi ke-8 dan 10. Catatan waktu kedua pebalap tersebut kalah dari Cal Cruthlow dan Loriz Baz yang menghuni posisi keempat dan kelima.

Sama halnya dengan Rossi dan Vinales, duo Ducati, Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso juga belum mencatatkan hasil yang baik pada sesi latihan bebas pertama. Dovizioso hanya menempati posisi ke-14 sedang Lorenzo terpuruk di urutan ke-16.

Valentino Rossi dan pebalap MotoGP lainnya masih memiliki kesempatan untuk memperbaiki catatan waktu mereka saat melakoni sesi latihan bebas kedua MotoGP Prancis di Sirkuit LeMans, Jumat (19/5/2017) pukul 19.00 WIB.

Hasil Lengkap FP1 MotoGP Prancis:

1. Jack Miller Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 1 menit 37,467 detik

2. Marc Marquez Repsol Honda Team (RC213V) +1,288 detik

3. Johann Zarco Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) +1,781 detik

4. Cal Crutchlow LCR Honda (RC213V) +2.140 detik

5. Loris Baz Reale Avintia Racing (Desmosedici GP15) +2.960 detik

6. Karel Abraham Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP15) +3,061 detik

7. Bradley Smith Red Bull KTM Factory Racing (RC16) +3,350 detik

8. Valentino Rossi Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) +3,427 detik

9. Alvaro Bautista Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP16) +3,557 detik

10. Maverick Viñales Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) +3,840 detik

11. Andrea Iannone Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) +4,095 detik

12. Jonas Folger Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) +4,177 detik

13. Dani Pedrosa Repsol Honda Team (RC213V) +4,387 detik

14. Andrea Dovizioso Ducati Team (Desmosedici GP17) +4,404 detik

15. Danilo Petrucci Octo Pramac Racing (Desmosedici GP17) +4,420 detik

16. Jorge Lorenzo Ducati Team (Desmosedici GP17) +4,480 detik

17. Scott Redding Octo Pramac Racing (Desmosedici GP16) +4,573 detik

18. Tito Rabat Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) +4,627 detik

19. Sam Lowes Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +4.776 detik

20. Sylvain Guintoli Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) +5,424 detik

21. Hector Barbera Reale Avintia Racing (Desmosedici GP16) +5, 486 detik

22. Aleix Espargaro Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +5,647 detik

23. Pol Espargaro ERed Bull KTM Factory Racing (RC16) +6,052 detik

Berita Terkait