Bola.com, Liverpool - Striker Liverpool, Daniel Sturridge, mengomentari spekulasi masa depannya di Stadion Anfield. Sturridge menyatakan masa depannya sepenuhnya berada di tangan manajemen The Reds.
Baca Juga
Masa depan Sturridge bersama Liverpool masih tanda tanya. Dia dikabarkan berniat hengkang karena minim kesempatan bermain reguler pada musim panas 2017.
"Saya ingin lebih banyak bermain, tetapi mensyukuri kesempatan dari klub dan manajer sangat baik kepada saya," kata Sturridge.
"Itu (masa depan) sesuatu yang harus diputuskan oleh klub, saya hanya menikmati permainan. Tugas saya adalah masuk ke lapangan dan menampilkan yang terbaik," serunya.
"Tidak perlu ada yang dibahas. Saya memiliki dua tahun kontrak dan bahagia di klub ini," ujar Sturridge.
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, lebih memercayai Roberto Firmino atau Divock Origi untuk bermain sebagai ujung tombak. Alhasil, Sturridge hanya tampil 27 kali dalam berbagai ajang pada musim 2016-2017.
Liverpool baru saja mengamankan tiket Liga Champions musim depan. Itu terjadi setelah The Reds menang 3-0 atas Middlesbrough dalam laga pamungkas Premier League 2016-2017 di Stadion Anfield, Minggu (21/5/2017).
Sumber: Sky Sports