Bola.com, Gold Coast - Indonesia bakal memulai perjuangan di Piala Sudirman 2017 dengan meladeni India pada pertandingan di Grup 1D, Selasa (23/5/2017). Tim Merah Putih harus memenangi laga ini jika ingin membuka kans melaju ke babak perempat final.
Baca Juga
India sudah memainkan satu laga menghadapi Denmark. Pada partai pembuka Grup 1D tersebut, India menyerah dengan skor telak 1-4. Sehari berselang, India harus menghadapi ujian melawan juara Piala Sudirman 1989, Indonesia.
Di atas kertas, Indonesia punya kans memetik kemenangan atas India. Kemenangan tersebut juga akan mengantar Tim Merah Putih ke babak perempat final. Jika menang, Indonesia tinggal memperebutkan gelar juara grup saat bertanding menghadapi Denmark, Rabu (24/5/2017).
Mampukah Indonesia mengatasi perlawanan India?
Berikut ini jadwal pertandingan hari ketiga Piala Sudirman 2017, Selasa (23/5/2017):
09.00 WIB (Grup 3A) New Caledonia Vs Makau
09.00 WIB (Grup 1C) Malaysia Vs Jerman
09.00 WIB (Grup 2A) Vietnam Vs Kanada
09.00 WIB (Grup 2A) Skotlandia Vs Selandia Baru
15.00 WIB (Grup 3B) Tahiti Vs Fiji
15.00 WIB (Grup 1D) Indonesia Vs India
15.00 WIB (Grup 2B) Australia Vs Austria
15.00 WIB (Grup 2B) Singapura Vs AS