FOTO: Strategi Jitu Ivan Kolev antar PS TNI Menang atas Persela

oleh Nicklas Hanoatubun diperbarui 28 Mei 2017, 01:55 WIB
Pemain Persela Lamongan, Kozuke Yamazaki (kiri) terjatuh saat berduel dengan pemain PS TNI, Guntur Triaji pada Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (27/5/2017). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
Pemain Persela Lamongan, Jose Barbosa terjatuh berebut bola dengan pemain PS TNI pada Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (27/5/2017). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
Pemain PS TNI, Sansan Husaeni merayakan gol saat melawan Persela Lamongan pada Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (27/5/2017). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
Aksi kiper PS TNI, Dhika Bhayangkara mengamankan bola dari kejaran pemain Persela Lamongan, Ivan Carlos (tengah) pada Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (27/5/2017). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
Pemain Persela Lamongan, Ahmad Walidan (kanan) saat merayakan gol ke gawang PS TNI pada Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (27/5/2017). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
Fans Persela Lamongan saat memberikan dukungan kepada timnya saat melawan PS TNI pada Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (27/5/2017). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
Duel pemain Persela Lamongan, Ivan Carlos (belakang) dan pemain PS TNI, Talin Facundo pada Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (27/5/2017). PS TNI menang 3-2. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
Pemain PSTNI, Guntur Triaji (tengah) menerima kartu merah saat melawan Persela Lamongan pada Liga 2017 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (27/5/2017). PS TNI menang 3-2. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Bola.com, Jakarta - PS TNI berhasil meraih kemengan 3-2 saat menjamu Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 Indonesia 2017 di Stadion Pakansari, Bogoro, Sabtu (27/5/2017). 

Advertisement

PS TNI membuka keunggulan pada menit ke-22 lewat kaki Sansan Fauzi, empat menit sebelum babak pertama usai, tim tuan rumah berhasil menggandakan keunggulan lewat pemain asingnya, Leonel Jorge Nunez. Memasuki babak kedua Sansan Fauzi memperlebar keunggulan PS TNI dengan golnya lewat sundulan pada menit ke-52.

Sementara gol persela di cetak oleh Ivan Carlos dan Ahmad Birrul Walidan. Kemenangan tersebut membawa PS TNI naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2017.

Susunan pemain:

PS TNI (4-2-3-1): Dhika Bhayangkara (kiper); Ganjar Mukti, Agil Munawar, Talin Facundo, Muhammad Kasim Slamat (belakang); Guntur Triaji, Wawan Febrianto, Yus Arfandi, Sansan Fauzi, Erwin Ramdani (tengah); Leonel Jorge Nunez (depan).

Cadangan: Teguh Amiruddin, Andy Setyo Nugroho, Muhammad Alwi Slamat, Rinto Ali, Hong Soon-hak, Steven Imbiri, Ahmad Nufian Dani, Elio Martins, Gustur Cahyo Putro.

Pelatih: Ivan Kolev

Persela (4-3-3): Choirul Huda (kiper); Aang Suparman, Zainal Haq, Muhammad Agung Pribadi, Samsul Arifin (belakang); Eka Ramdani, Kosuke Yamazaki, Sandi Septian (tengah); Ahmad Birrul Walidan, Ivan Carlos Coelho, Fahmi Al Ayyubi (depan).

Cadangan: Alex Sander, Edy Gunawan, Eky Taufik Febrianto, Rio Pratama Valentino, Taufiq, Jose Manuela Barbosa Alves, Juan Revi, Zainal Arifin, Samsul Arif.

Pelatih: Herry Kiswanto