Bola.com, Jakarta Legenda Juventus, Pavel Nedved, menilai Patrik Schick bakal menjadi The Next Zlatan Ibrahimovic jika terus menunjukkan performa konsisten dan membangun kekuatan fisiknya.
Baca Juga
Pavel Nedved menyatakan hal itu itu setelah menilik kondisi Zlatan Ibrahimovic ketika bergabung dengan Juventus pada 2004. Dalam periode tersebut, sang pemain dinilai tidak memiliki kekuatan fisik mumpuni. Akan tetapi, Zlatan Ibrahimovic terus berlatih keras dan sukses meningkatkan kemampuan fisiknya. Menurut Nedved, situasi tersebut
memiliki kemiripan dengan yang dialami Patrik Schick saat ini.
"Schick telah menjalani musim yang cemerlang. Dia telah melakukan banyak hal hebat untuk pemain usianya. Schick memiliki masa depan yang bagus. Saat ini, dia tidak memiliki otot. Akan tetapi, Anda bisa membayangkannya dalam dua atau tiga tahun mendatang," kata Nedved.
"Dia mengingatkan saya kepada Ibrahimovic. Itu karena Schick seperti saat Ibrahimovic ketika datang ke Juventus, yang juga tidak memiliki otot. Lalu, Ibrahimovic membentuk ototnya dan berubah menjadi penyerang kelas dunia," tutur Nedved.
Patrik Schick menunjukkan penampilan gemilang di Sampdoria, dengan torehan 13 gol dan lima assist dari 35 pertandingan di berbagai kompetisi sepanjang musim 2016-2017.
Performa apik itu kabarnya membuat Juventus tertarik mendapatkan jasanya. La Vecchia Signora diberitakan siap menggelontorkan dana besar untuk membawa bomber 21 tahun tersebut ke Turin. (Bola.com/Muhammad Ivan Rida)