Bola.com, Bangkok - Pasangan Indonesia, Berry Angriawan/Hardianto, menjadi juara Thailand Terbuka Grand Prix Gold 2017 di nomor ganda putra. Titel juara direbut setelah mereka mengalahkan Raphael Beck/Peter Kaesbauer dengan skor 21-16 dan 21-16 pada partai final yang berlangsung di Bangkok, Minggu (4/6/2017).
Ini merupakan gelar kedua buat Berry/Hardianto. Sebelumnya mereka juara di Malaysia Master 2017. Namun, buat Berry, gelar tahun ini menjadi yang kedua di Thailand Terbuka setelah pada 2016 juga menjadi juara bersama Rian Agung Saputro.
Seperti yang diprediksi, Berry/Hardianto tak kesulitan dalam menghadapi perlawanan Beck/Kaesbauer. Mereka tak membiarkan wakil Jerman itu untuk mengembangkan permainan.
Pada gim pertama, Berry/Hardianto selalu unggul dalam perolehan poin. Bahkan, mereka unggul 11-5 saat interval pada gim pertama.
Baca Juga
Berry/Hargianto tetap menjauh selepas jeda gim pertama dengan keunggulan 15-9. Beck/Kaesbauer mencoba mengejar hingga kedudukan 16-18. Namun, Berry/Hardianto tak ingin kehilangan momentum dan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-16.
Pada gim kedua, Beck/Kaesbauer mencoba untuk bangkit. Namun, Berry/Hardianto tetap tampil ciamik. Pasangan baru PBSI ini menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-6.
Selepas jeda, Beck/Kaesbauer mencoba menyusul dan memperkecil ketertinggalan menjadi 9-11. Namun, Berry/Hardianto lagi-lagi menjauh 17-12. Pasangan Indonesia ini pun menutup gim kedua dengan kemenangan 21-16.
Ini gelar kedua Indonesia pada ajang Thailand Terbuka 2017. Sebelumnya, Merah Putih mendapat gelar dari nomor ganda putrai setelah Greysia Polii/Apriyani Rahayu, menundukkan pasangan tuan rumah, Chyanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong, 21-12, 21-12.
Indonesia berpeluang menambah trofi juara pada Thailand Terbuka 2017 karena masih menyisakan satu wakil lagi di final. Jonatan Christie bakal berhadapan dengan Sai Praneeth dari India.