Jadwal Padat MotoGP Tak Akan Pengaruhi Performa Valentino Rossi

oleh Andhika Putra diperbarui 08 Jun 2017, 06:15 WIB
Kondisi kesehatan Valentino Rossi kian membaik jelang MotoGP Catalunya, Minggu (7/6/2017).(TIZIANA FABI / AFP)

Bola.com, Catalunya - Direktur Movistar Yamaha, Massimo Meregalli, menyebut performa Valentino Rossi tak akan terganggu dengan jadwal balapan beruntun MotoGP yang akan berlangsung di Catalunya, Minggu (11/6/2017). Meski harus menjalani balapan beruntun dengan kondisi The Doctor yang masih dalam pemulihan cedera, Meregalli tetap percaya diri rider asal Italia tersebut mampu naik podium di Catalunya.

Advertisement

"Beberapa hari untuk istirahat antara Mugello dan Catalunya membuat waktu pemulihan Rossi terganggu. Namun, saya bisa pastikan kondisinya saat ini terus membaik," ujar Meregalli dikutip dari Tuttomotoriweb, Rabu (7/6/2017).

"Saya yakin Rossi bisa tetap memberikan performa terbaik di Catalunya seperti yang biasanya dia lakukan," sambungnya.

Pada balapan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Rossi hanya mampu finis keempat. Kondisi juara dunia sembilan kali tersebut yang masih cedera setelah mengalami insiden saat berlatih motocross membuat Rossi tak bisa tampil 100 persen.

Jika melihat statistik, Rossi merupakan pebalap tersukses di Catalunya. Total mantan rider Ducati itu telah meraih 10 kemenangan sepanjang kariernya di Catalunya.

Keyakinan Meregalli juga diperkuat dengan tekad [Valentino Rossi ]( 2981181 "Valentino Rossi ")untuk meraih gelar juara dunia MotoGP 2017. Saat ini The Doctor masih bercokol di peringkat ketiga klasemen sementara dan terpaut 30 angka dari Maverick Vinales yang menjadi pemuncak.