Bola.com, Turin - Bek Juventus, Leonardo Bonucci, membantah rumor hengkang dari Allianz Stadium. Bonucci menganggap berita tersebut hanya rekaan media belaka.
Baca Juga
Leonardo Bonucci gencar dikabarkan bakal angkat kaki dari Juventus pada musim panas tahun ini. Chelsea atau Manchester City akan menjadi tujuan berikutnya bek asal Italia tersebut.
Manajer Chelsea, Antonio Conte, sangat ingin bisa reuni dengan Bonucci. Conte pernah mengasuh Bonucci ketika menangani Juve pada periode 2011 hingga 2014.
Sementara itu, manajer Manchester City, Pep Guardiola, secara terang-terangan mengaku kagum dengan Bonucci. Hal tersebut membuat sang pemain menjadi target utama The Citizens pada bursa transfer musim panas 2017.
Meski diincar dua kesebelasan top Premier League dan iming-iming gaji besar, Bonucci menegaskan ingin bertahan di Juventus.
"Itu (berita mengenai kepindahan) hanya omong kosong belaka. Kalian semua, para jurnalis telah mengarang segalanya," ujar Bonucci kepada La Stampa.
Sebelumnya, Bonucci telah menegaskan ingin bertahan di Juventus karena ingin menjadi legenda di klub tersebut. Selain itu, bek berusia 30 tahun tersebut tidak yakin keluarganya mampu beradaptasi di Inggris.
Leonardo Bonucci membela Juventus sejak dibeli dari Bari seharga 15,5 juta euro (Rp 230 miliar) pada 1 Juli 2010. Selama periode tersebut, dia turut mempersembahkan 12 gelar untuk La Vecchia Signora.
Sumber: Football Italia