Chelsea Kecam Sikap Diego Costa

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 10 Jun 2017, 16:16 WIB
Diego Costa ungkap isi pesan Antonio Conte. (AP/Alastair Grant)

Bola.com, London - Diego Costa mengungkapkan kalau ia tidak masuk dalam rencana skuat Chelsea untuk musim mendatang. Keputusan Diego Costa untuk menyebarluaskan info tersebut mendapat kecaman dari manajemen The Blues.

Advertisement

Diego Costa membuat kejutan ketika memberitahukan isi pesan dari Antonio Conte. Pesan tersebut berisikan kata-kata yang memberitahukan kalau Costa terdepak dari skuat utama Chelsea.

"Halo Diego, saya harap Anda berada dalam kondisi yang baik. Terima kasih untuk musim yang telah kita lalui bersama. Semoga beruntung untuk musim mendatang, namun Anda tidak lagi masuk dalam rencana saya," tulis pesan singkat Conte yang ditujukan ke Diego Costa.

Diego Costa pun mengaku hanya memberi jawaban singkat berupa "oke" kepada manajer Chelsea tersebut. Kenyataan yang disibak Costa membuat manajemen Chelsea geram. Karena mereka menganggap pengakuan tersebut bisa menurunkan harga jual sang pemain.

Chelsea berencana menjual Costa dengan harga mencapai 50 juta euro (Rp 744,29) pada bursa transfer musim panas 2017. Namun, dengan keterangan dari Costa mengenai isi pesan Conte, rencana The Blues terancam buyar.

Chelsea tengah berusaha mendatangkan Romelu Lukaku yang mencetak 25 gol untuk Everton pada Premier League 2016-17. Lukaku dinilai sebagai pemain yang lebih cocok dengan skema permainan Antonio Conte.

Sumber: Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait