Winger Bhayangkara FC Menjaga Asa Kembali ke Timnas Indonesia

oleh Zaidan Nazarul diperbarui 12 Jun 2017, 11:15 WIB
Ilham Udin Armaiyn bertekad kembali masuk Timnas Indonesia dengan cara tampil apik bersama Bhayangkara FC. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Bola.com, Jakarta - Ilham Udin Armaiyn pernah dielu-elukan saat Timnas Indonesia U-19 menjuarai Piala AFF U-19 pada 2013 lalu. Winger Bhayangkara FC ini tak hanya tampil apik bersama Tim Garuda Jaya tetapi ia juga menjadi eksekutor terakhir yang menentukan kemenangan Indonesia atas Vietnam pada final.

Sayangnya saat bergabung dengan Bhayangkara FC di musim 2015, Ilham kurang bersinar. Penyerang sayap yang memiliki kecepatan di atas rata-rata ini seakan tenggelam meski ia masih kerap menjadi pilihan utama.

Advertisement

Setelah dua musim menimba ilmu di klub yang saham mayoritasnya dimiliki Polri ini, Ilham mulai menunjukkan kemampuan terbaiknya. Meski tak bisa dibilang mengilap, performa Ilham dalam beberapa laga terakhir di Liga 1 cukup menjanjikan.

Pemain berdarah Ambon ini pun mengakui memiliki gairah baru setelah kompetisi resmi kembali bergulir. Ada semangat lebih besar yang ia rasakan. "Tentu saja senang bisa bermain di kompetisi resmi setelah menunggu sekitar dua tahun," tuturnya.

Ilham juga menuturkan persaingan ketat untuk mendapatkan tempat di tim starter menjadi salah satu faktor yang membuatnya bermain ngotot di setiap kesempatan. Sebab, beberapa kali ia harus tampil dari bench pemain cadangan.

"Saya yakin semua pemain tidak betah kalau sering dicadangkan karena itu saya berusaha memberikan yang terbaik kala mendapat kepercayaan," tukasnya.

Ilham juga mempunyai keinginan sangat besar untuk kembali dipanggil membela Timnas Indonesia. Ia tak memungkiri bahwa terpilih masuk timnas merupakan sebuah kebanggaan.

"Membela negara adalah impian semua pemain. Itu adalah karier tertinggi bagi seorang pemain bola," katanya.

Ilham tak memungkiri salah satunya yang memacu motivasinya untuk tampil apik di setiap kesempatan adalah ingin masuk timnas lagi. "Saya belum pernah bermain untuk timnas setelah membela Timnas Indonesia U-23 SEA Games 2015. Apalagi di SEA Games saya juga jarang turun. Saya ingin buktikan kalau saya tidak kalah dengan para pemain timnas saat ini," kata Ilham.

 

Berita Terkait