Chelsea dan Arsenal Berebut Sokratis Papastathopoulos

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 12 Jun 2017, 20:06 WIB
Sokratis Papastathopoulos (fourfourtwo.com)

Bola.com, London - Chelsea dan Arsenal, diberitakan Express, Senin (12/6/2017), tengah bersaing untuk bisa membawa keluar Sokratis Papastathopoulos dari Borussia Dortmund pada bursa transfer musim panas 2017.

Advertisement

Sebelumnya, Sokratis Papastathopoulos mengatakan sudah tidak kerasaan berseragam Borussia Dortmund. Minimnya prestasi menjadi satu di antara alasan yang memengaruhi sikap sang pemain.

Sejak berseragam Borussia Dortmund per 1 Juli 2013, Sokratis Papastathopoulos hanya mampu menjuarai dua gelar Piala Super Jerman dan satu DFB Pokal.

Sokratis Papastathopoulos pun mulai berpikir hijrah dari Bundesliga agar dapat mewujudkan ambisnya meraih berbagai trofi. Premier League disebut sebagai destinasi favoritnya untuk mengarungi musim kompetisi 2017-2018.

Chelsea diberitakan ingin menggaet Sokratis Papastathopoulos, mengingat sebagai langkah antisipasi andai para buruan utama klub seperti Virgil van Dijk dan Leonardo Bonucci gagal merapat ke Stamford Bridge.

Sementara itu, Arsenal ingin menambah kedalaman lini pertahanannya dengan mendatangkan Sokratis Papastathopoulos. Sebelumnya, manajemen tim Meriam London telah memboyong Sead Kolasinac dari Schalke dengan status bebas biaya transfer pada Juni 2017. 

Sumber: Express

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait