Lawan McGregor, Mayweather Ingin Puaskan Penonton

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 19 Jun 2017, 08:08 WIB
Floyd Mayweather Jr (kiri) dan Conor McGregor akan berduel di Las Vegas, 26 Agustus mendatang. Mereka akan bertanding dalam disiplin tinju. (AP Photo/Steve Marcus)

Bola.com, Las Vegas - Floyd Mayweather Jr mengaku siap kembali ke atas ring dan bertarung melawan bintang Mix Martial Art (MMA), Conor McGregor. Dia mengakui McGregor adalah lawan yang tangguh.

Advertisement

Mayweather Jr memutuskan turun gunung setelah mendapat tantangan dari juara MMA tersebut. Keduanya bakal bertarung di T-Mobile Arena, Las Vegas, 26 Agustus 2017. Mayweather Jr dan McGregor sepakat keduanya bakal bertarung tinju, bukan seni bela diri campuran.

"McGregor merupakan lawan yang tangguh. Orang-orang di seluruh dunia menginginkan pertarungan ini. Jadi, saya harus memberikan yang mereka inginkan," ucap Mayweather Jr kepada BSO TV.

Mayweather Jr sebenarnya sudah memutuskan pensiun sejak mengalahkan Andre Berto, September 2015. Pria berusia 40 tahun itu memegang rekor sempurna dari 49 pertandingan (26 KO).

"Mereka meminta pertarungan ini saat saya sudah pensiun. Namun, banyak yang meminta saya kembali, jadi saya melakukannya," ujar pria yang akrab disapa The Money itu.

Duel Mayweather Jr melawan McGregor dikabarkan bakal menjadi pertarungan terbesar di dunia. Dalam duel ini, The Money bakal mendapat bayaran 100 juta USD.

"McGregor sangat bahagia, begitu juga saya. Sekarang, saya tidak sabar menunggu," kata Mayweather mengakhiri. (Artikel asli ditulis Cakrayuri Nuralam/diedit oleh Harley Ikhsan/Liputan6.com)