Bola.com, London - Chelsea segera bernegosiasi dengan Atletico Madrid untuk melepas Diego Costa. Los Rojiblancos menjadikan Diego Costa sebagai buruan utama pada bursa transfer musim panas 2017.
Baca Juga
Chelsea telah memastikan kalau Diego Costa tidak masuk dalam rencana skuat untuk musim 2016-17. Sang pemain pun menerima keputusan tersebut dan menjadikan Atletico Madrid sebagai destinasi utama.
Namun, Diego Costa harus siap tidak bermain selama separuh musim jika hijrah ke Atletico Madrid. Hal tersebut dikarenakan hukuman embargo transfer dari FIFA untuk Atletico Madrid.
Sebagai alternatif, Atletico Madrid siap memberikan menu latihan intensif untuk Diego Costa jika ia kembali ke klub tersebut. Selain itu, Los Rojiblancos juga membuka peluang meminjamkan Diego Costa ke klub lain selama setengah musim.
Sebelumnya, Chelsea berencana melepas sang pemain dengan banderol 50 juta euro (Rp 761,38 miliar). Namun, ulah Diego Costa yang membocorkan isi pesan Antonio Conte membuat Atletico Madrid akan meminta potongan harga kepada Chelsea.
Chelsea dianggap melakukan langkah berani jika melepas Diego Costa. Penyerang berdarah Brasil tersebut berperan besar terhadap dua gelar Premier League yang diraih The Blues pada tiga musim terakhir. Hingga kini, Chelsea belum berhasil mendatangkan striker baru untuk menjadi andalan pada musim mendatang.
Sumber: Football Espana