Komentar Tiemoue Bakayoko setelah Resmi Jadi Pemain Chelsea

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 16 Jul 2017, 07:21 WIB
Tiemoue Bakayoko tidak sabar bekerja di bawah arahan Antonio Conte. (doc. Chelsea FC)

Bola.com, London - Pemain anyar Chelsea, Tiemoue Bakayoko, tidak sabar berlatih di bawah kendali Antonio Conte. Ia berharap dapat mengembangkan permainannya dengan bergabung ke Chelsea.

Advertisement

"Saya bahagia bisa bergabung dengan Chelsea. Klub ini adalah klub yang hebat. Saya adalah suporter Chelsea. Pindah ke klub ini adalah hal yang mudah untuk saya."

"Saya berharap dapat mengembangkan permainan di bawah arahan Antonio Conte. Dia adalah satu di antara manajer hebat di dunia," ujar Bakayoko.

Pada musim 2016-17, Bakayoko merupakan satu di antara pemain pilar AS Monaco. Gelandang berusia 22 tahun tersebut mengantarkan AS Monaco menjuarai Ligue 1 dan menembus babak semifinal Liga Champions.

Bakayoko akan bertandem dengan N'Golo Kante yang juga merupakan rekan senegaranya. French Connection di lini tengah Chelsea diharapkan dapat membuat The Blues bermain lebih solid.

Bakayoko akan menggunakan nomor punggung 14 di Chelsea. Sebelumnya, nomor tersebut digunakan Ruben Loftus-Cheek yang hijrah ke Crystal Palace dengan status pinjaman.

Setelah mengamankan Bakayoko, Chelsea kini memburu striker anyar. Diego Costa dipastikan akan meninggalkan klub setelah bertikai dengan Antonio Conte.

Sumber: Chelsea

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait